PERISTIWA

Warga Geger, Pejalan Kaki di Cinere Depok Mendadak Meninggal

MONITOR, Depok – Seorang pria paruh baya yang sedang berjalan di Jalan Jati Murni, Pangkalan Jati, Cinere, Kota Depok, ditemukan meninggal secara mendadak, Kamis (11/06) pagi WIB. Kejadian tersebut sontak membuat warga sekitar geger.

Data yang diperoleh, korban bernama Sobari (47), warga Jalan Madrasah, RT.004, RW.006, Pangkalan Jati, Cinere, Depok.

Kapolsek setempat Kompol Bintang Simion Silaen mengatakan, berdasarkan informasi saksi, korban sebelumnya berjalan sempoyongan. Kemudian terjatuh dan tidak sadarkan diri.

“Setelah itu saksi melaporkan ke warga sekitar yang kemudian diteruskan ke anggota piket (Polsek). Kemudian petugas langsung meluncur ke TKP,” kata Bintang, Kamis (11/06) siang WIB.

Bintang menjelaskan, berdasarkan hasil pemeriksaan tim inafis Polres Metro Depok, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Dugaan kuat ia meninggal lantaran sakit.

“Tidak ada luka atau hal yang mencurigakan dan jenasah kini sudah dibawa ke RS Fatmawati oleh pihak keluarga,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Bintang, berdasarkan pengakuan keluarga, almarhum mengidap penyakit jantung. Untuk itu keluarga meminta untuk tidak di otopsi.

“Kini jasad korban sudah diurus pihak keluarga dan rencana akan segera dimakamkan ke TPU sekitar rumah Pangkalan Jati,” pungkasnya.

Recent Posts

Layanan Qur’an Kemenag Tembus 55.873.751 Pengguna, LPMQ Segera Rilis Chat Qur’ani Berbasis AI

MONITOR, Jakarta -  Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) Kementerian Agama (Kemenag) mencatat sejak diluncurkan pada…

4 jam yang lalu

Fahri Hamzah Bertemu Presiden IsDB Group Bahas Kolaborasi Pembiayaan Perumahan

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Perumahan (Wamen) dan Kawasan Permukiman (PKP) RI sekaligus Wakil Ketua…

6 jam yang lalu

Akademisi Kritik Asas Dominus Litis RKUHAP: Pembuat Kebijakan Harus Hati-hati

MONITOR, Jakarta - Civitas Akademika UIN Jakarta dalam diskusi bertajuk "Menyoal Sentralisasi Kewenangan Penegakan Hukum…

9 jam yang lalu

Menag Gaungkan Moderasi dan Pembangunan Berkelanjutan di Washington DC

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar, menegaskan bahwa kerukunan antarumat beragama memberikan kontribusi signifikan…

11 jam yang lalu

Penjelasan KH Moqsith tentang Wukuf di Arafah dan Keutamaannya

MONITOR, Makkah - Arafah menjadi bagian terpenting dalam pelaksanaan ibadah haji. Tidak sah haji seseorang…

14 jam yang lalu

Catatan kecil atas Reformasi 1998; Strategi Gattopardo, Berubah agar Segalanya Tetap Sama!

Abdul HakimPengajar Studi Perbandingan Politik STISNU Nusantara Tangerang Dalam dunia politik dan kekuasaan, terdapat strategi…

15 jam yang lalu