HUKUM

Sel Habib Bahar Dipindah ke Nusakambangan, Fadli Zon: Banyak Kejanggalan!

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Umum DPP Gerindra Fadli Zon menyayangkan pemindahan sel terpidana kasus penganiayaan anak, Habub Bhar bin Smith, dari Lembaga Pemasyarakatan (LP) Gunung Sindur ke Pulau Nusakambangan, Cilacap.

Sebagaimana diketahui, saat ini Habib Bahar menempati sel high risk, one man one cell di Lapas Batu, Nusakambangan. Menurut keterangan Kepala Lapas Batu, semua narapidana di Lapas Batu menempati satu kamar penjara sendirian atau one man one cell, sehingga tidak digabung dengan narapidana lain seperti lapas kebanyakan.

Terkait pemindahan sel lapas ini, Fadli Zon mengatakan bahwa pihak keluarga yang bersangkutan tidak diberitahu oleh petugas soal pemindahan ke Lapas Nusakambangan. Bahkan, Ketua BKSAP DPR RI ini mengatakan pihak keluarga justru kaget mendengarnya.

“Istri dan Ibunda Habib Bahar Smith mengkonfirmasi bahwa mereka tak diberitahu soal pemindahan ke Nusakambangan. Mereka juga kaget penahanan Habib Bahar di Pesantren melibatkan ratusan aparat bersenjata lengkap. Lalu harus menunggu belasan jam untuk menjenguk di Lapas Gunung Sindur, Bogor,” terang Fadli Zon dalam keterangannya, yang dilansir MONITOR, Kamis (21/5).

Ia menambahkan, tadi malam dirinya menerima pengaduan dari masyarakat Bogor. Salah satu pengaduan yang diterimanya, yakni masyarakat terdekat menilai ada banyak keanehan dan kejanggalan dibalik penahanan kedua Habib Bahar ini.

“Tadi malam, sebagai Anggota DPR RI saya menerima pengaduan masyarakat Bogor. Ini langsung dari pengacara, santri dan keluarga Habib Bahar Smith. Banyak keanehan/kejanggalan dalam penahanan kembali Habib Bahar, termasuk pemindahan dadakan tanpa pemberitahuan ke Nusakambangan,” imbuhnya.

Recent Posts

Tembus Aset Rp10 Triliun, DPR Puji Kinerja Positif Bank Banten

MONITOR, Jakarta - Komisi II DPR RI mengapresiasi kinerja positif Bank Banten yang menunjukkan tren…

31 menit yang lalu

Gandeng BPOM, Menag: Produk Farmasi Wajib Halal di 2026

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan komitmen penuh Pemerintah Indonesia dalam melindungi konsumen…

2 jam yang lalu

Hadapi Curah Hujan Tinggi, Jasamarga Transjawa Tol Perkuat Inspeksi dan Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta–Cikampek

MONITOR, Cikampek – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) terus memperkuat komitmennya dalam menjaga keselamatan dan…

4 jam yang lalu

Ribuan Buruh Demo di Jakarta, Pengendara Diimbau Hindari Jalur Ini

MONITOR, Jakarta - Ribuan buruh dari Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan Partai Buruh menggelar demonstrasi pada…

4 jam yang lalu

Tinjau Diklat PPIH, Menhaj: Tidak Ada Kata Gagal dalam Haji 2026

MONITOR, Jakarta - Petugas haji merupakan ujung tombak utama dalam menentukan keberhasilan penyelenggaraan ibadah haji…

6 jam yang lalu

Jelang Imlek 2026, KKP Prediksi Ekspor Ikan ke Korsel dan Taiwan Meningkat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan memprediksi ekspor perikanan ke Taiwan dan Korea Selatan…

7 jam yang lalu