MONITOR, Jakarta – Ketua Komite IV DPD RI, Elviana mengatakan bahwa pihaknya mendukung upaya yang telah dilakukan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam menetapkan berbagai paket kebijakan terkait stimulus perekonomian dalam rangka menjaga fundamental sektor riil.
Khususnya, sambung dia, bagi sektor terdampak dan UMKM melalui kebijakan restrukturisasi kredit dan juga kebijakan subsidi bunga bagi UMKM.
Hal itu terkait dengan implementasi atas Peraturan OJK Nomor 11/POJK.03/2020 tentang Stimulus Perekonomian Nasional sebagai Kebijakan Countercyclical Dampak Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (POJK Stimulus Dampak COVID-19).
“Dalam mendukung kebijakan tersebut agar dapat terealisasi dengan baik di lapangan, kami mendorong OJK agar implementasi kebijakan countercyclical Dampak Penyebaran COVID-19 pada lembaga Jasa Keuangan Non-Bank dapat dilaksanakan dengan tetap memperhatikan penerapan prinsip kehati-hatian, manajemen risiko, dan tata kelola perusahaan yang baik,” kata Elviana dalam keterangan tertulisnya, Rabu (13/5).
Masih dikatakan dia, dalam rapat kerja bersama OJK, Senin (11/5) menyepakati bahwa Komite IV dan OJK akan bermitra dalam melakukan monitoring di lapangan atas implementasi POJK Stimulus Dampak COVID-19, dan bekerjasama melakukan sosialisasi atas kebijakan yang diterbitkan. Terutama, sambung dia, terkait dengan relaksasi kredit/pembiayaan baik di sektor perbankan maupun non-bank.
“Kemitraan tersebut dilakukan agar kebijakan pemerintah melalui OJK dapat dipahami secara jelas serta dapat memberikan manfaat secara luas bagi masyarakat di daerah,” sebut dia.
“Sinergi tersebut dilakukan antara anggota Komite IV DPD RI dengan Perwakilan OJK di masing-masing Provinsi,” pungkasnya.
MONITOR, Jakarta - Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar Seminar…
MONITOR, Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Menteri…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR Nurhadi menyampaikan keprihatinan terhadap kondisi warga Kaliabang, Bekasi,…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan atas meletusnya Gunung Semeru di…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar hari ini membuka Ijtimak Ulama Tafsir Al-Qur’an di…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI, Rivqy Abdul Halim mendorong pemerintah segera membentuk…