MEGAPOLITAN

Pemkot Depok Segera Distribusikan Bansos Tahap II ke 30.000 KK

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok akan kembali menyalurkan bantuan sosial melalui program Jaring Pengamanan Sosial (JPS) untuk warga terdampak pandemi virus Corona atau Covid-19. JPS tahap kedua ini rencananya disalurkan kepada 30.000 Kepala Keluarga (KK).

“InsyaAllah dalam Minggu ini kami akan distribusikan bansos kepada 30.000 KK,” kata Wali Kota Depok, Mohammad Idris Sabtu (9/5).

Idris menjelaskan, pihaknya akan memperluas penambahan JPS hingga 100.000 KK. Dengan upaya tersebut, kata Idris, diharapkan dapat meringankan beban warga yang terdampak.

Selain JPS yang berasal dari Pemkot Depok, sambung Idris, pekan ini juga akan disalurkan bansos dari Pemerintah Pusat. Berupa paket barang kebutuhan pokok untuk 123.881 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Dirinya menyebutkan, jumlah KPM itu tersebar di 11 kecamatan. Dengan rincian, untuk Kecamatan Beji sebanyak 10.368 KPM, Bojongsari 7.408 KPM, Cilodong 12.162 KPM, dan Cimanggis 12.250 KPM.

Kemudian, Kecamatan Cinere 3.004 KPM, Cipayung 8.292 KPM, Limo 6.317 KPM, Pancoran Mas 16.479 KPM, Sawangan 13.453 KPM, Sukmajaya 17.837 KPM, dan Tapos 16.311 KPM.

“Penyaluran dilakukan oleh vendor yang ditunjuk langsung oleh Kementerian Sosial RI,” ujarnya.

Recent Posts

Komdigi Terbitkan Aturan Baru Registrasi Kartu Seluler 2026

MONITOR, Jakarta - Pemerintah menetapkan aturan baru registrasi kartu seluler yang memberi kendali penuh kepada…

5 jam yang lalu

Kick Off Tadris Edisi Perdana, JIMM Jakarta Angkat Isu Civil Islam

MONITOR, Jakarta - Jaringan Intelektual Muda Muhammadiyah (JIMM) Jakarta menghelat Tadarus Isu Strategis (Tadris) dengan…

6 jam yang lalu

Dukung Program MBG, Ultrajaya Investasi Rp1,14 Triliun

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memastikan kesiapan industri pengolahan susu nasional dalam mendukung…

8 jam yang lalu

Aset Rp7,9 T, Bank Kaltimtara Didorong Jadi Motor Kredit UMKM

MONITOR, Jakarta - Dengan aset yang telah mencapai Rp7,9 triliun, Bank Kaltimtara dinilai memiliki potensi…

9 jam yang lalu

Hasil Seleksi Administrasi KIP 2026, Pansel Tetapkan 378 Pendaftar Lolos

MONITOR, Jakarta - Panitia Seleksi (Pansel) Calon Anggota Komisi Informasi Pusat periode 2026–2030 resmi mengumumkan…

10 jam yang lalu

Strategi Kemenag Dongkrak Indeks Wakaf Nasional 2026

MONITOR, Jakarta - Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama Waryono Abdul Ghafur mengatakan indeks…

12 jam yang lalu