BERITA

Ada Skema Pemulihan Ekonomi, Ma’ruf Amin: Agar Pelaku UMKM Tetap Bertahan

MONITOR, Jakarta – Pemerintah telah menyiapkan skema perlindungan dan pemulihan UMKM untuk situasi pandemi virus Corona. Hal ini diungkapkan kembali oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

Ma’ruf menjelaskan, program ini dikhususkan bagi usaha ultramikro dan usaha mikro yang tidak bersentuhan dengan lembaga keuangan maupun perbankan.

“Ini juga ditujukan untuk program khusus bagi usaha ultramikro dan usaha mikro yang tidak bersentuhan dan tidak terjangkau oleh lembaga keuangan maupun perbankan,” ujar Ma’ruf Amin dalam keterangannya, Kamis (30/4).

Ia menekankan, skema yang disiapkan oleh pemerintah ini diharapkan bisa menstimulus ekonomi yang menyentuh sektor UMKM. Selain itu, ia berharap pelaku UMKM bisa terus menjalankan dan meningkatkan aktivitas produksinya selama pandemi berlangsung.

“Diingatkan kembali agar realokasi anggaran dan mengarahkannya pada program-program stimulus ekonomi yang menyentuh sektor UMKM. Hal ini agar pelaku UMKM dapat tetap bertahan dan tetap menjalankan aktivitas produksinya selama pandemi ini,” terangnya.

Recent Posts

Sambut 100 Tahun Masehi NU, PCNU Kota Depok Gelar Jalan Santai Kebangsaan Berhadiah Paket Umroh

MONITOR, Kota Depok - Dalam rangka peringatan 100 tahun Masehi Nahdlatul Ulama pada 2026, Pengurus…

1 jam yang lalu

Suviyanto Minta Petugas Haji 2026 ‘Mewakafkan Diri’ Layani Jemaah

MONITOR, Jakarta - Penguatan fisik dan mental bagi seluruh Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) menjadi…

3 jam yang lalu

Mahfuz Sidik: Partai Gelora Berbobot dan Layak Dipilih di Pemilu 2029

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Mahfuz Sidik mengatakan, memasuki…

4 jam yang lalu

Wamenag Romo Syafi’i Fokus Benahi Tata Kelola Gedung dan Data Kemenag

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi'i akan fokus pada pembenahan tata…

5 jam yang lalu

Terpilih Jadi Presiden Dewan HAM PBB, DPR: Indonesia Harus Independen

MONITOR, Jakarta - Terpilihnya Indonesia sebagai Presiden Dewan Hak Asasi Manusia (HAM) PBB tahun 2026…

8 jam yang lalu

Drainase Buruk, 100 Rumah di Rangkasbitung Lebak Terendam Banjir

MONITOR, Jakarta - Infrastruktur drainase di jantung Ibu Kota Kabupaten Lebak kembali menunjukkan rapor merah.…

9 jam yang lalu