MEGAPOLITAN

Selama Ramadhan, Wali Kota Depok Ajak Masyarakat Patuhi Aturan PSBB

MONITOR, Depok – Wali Kota Depok Mohammad Idris mengingatkan serta mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat, untuk beribadah sesuai ketentuan yang berlaku saat ini. Utamanya, berpedoman pada  kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

“Bertepatan dengan bulan suci Ramadhan, kami mengajak ASN dan masyarakat agar dapat menjalankan ibadah dengan berpedoman sesuai instruksi dan imbauan ketentuan PSBB,” katanya, Selasa (28/4).

Idris mengatakan, terdapat beberapa aturan yang ditetapkan selama PSBB. Antara lain, melakukan ibadah salat tarawih di rumah, tidak melaksanakan buka puasa bersama yang memicu kerumunan serta tidak mudik atau pulang kampung.

“Jalankan semua ibadah di rumah saja. Hal tersebut tidak akan pengaruhi kualitas dan kuantitas ibadah kita. Mari ikuti anjuran PSBB,” tegasnya.

Dirinya juga menjelaskan, saat ini teknologi menjadi salah satu akses pemenuhan kebutuhan masyarakat. Saat ini, sambung dia, setiap orang bisa bersilaturahmi dengan memanfaatkan teknologi yang telah berkembang.

“Sekarang silaturahmi bisa melalui video call. Banyak aplikasi yang menyediakan fitur tersebut. Jadi, kita bisa tetap menjalin ukhuwah tanpa harus keluar rumah. Mudah-mudahan dengan kita taat aturan, pandemi Covid-19 ini bisa segera berakhir,” pungkasnya.

Recent Posts

Keterbukaan Informasi Publik Elemen Penting dalam Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Keterbukaan informasi publik menjadi elemen penting dalam penyelenggaraan pemerintahan demokratis. Keterbukaan informasi…

28 menit yang lalu

Jasa Marga Raih Dua Penghargaan pada Ajang Indonesia Most Trusted Companies Award 2024

MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih dua…

50 menit yang lalu

Aktivis Cium Aroma Politis Pada Pemanggilan Suami Airin dan Ketua DPRD Banten oleh Kejati

MONITOR, Jakarta - Dipanggilnya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan dan Fahmi hakim ketua DPRD Provinsi…

2 jam yang lalu

Survei: Elektabilitas Atang-Annida Salip Dedie-Jenal di Pilkada Kota Bogor

MONITOR, Jakarta - Pemilih muda diperkirakan akan memainkan peran penting dalam menentukan hasil Pemilihan Kepala…

2 jam yang lalu

DPR Harap Semua Pimpinan KPK Terpilih Sinergi dan Solid; Jangan Ribut-ribut

MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI telah menetapkan lima pimpinan KPK terpilih dan lima…

3 jam yang lalu

Menag: Guru Adalah Obor Penyinar Kegelapan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan bahwa guru adalah pahlawan sejati. Hal tersebut…

4 jam yang lalu