MEGAPOLITAN

Selama Ramadhan, Wali Kota Depok Ajak Masyarakat Patuhi Aturan PSBB

MONITOR, Depok – Wali Kota Depok Mohammad Idris mengingatkan serta mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat, untuk beribadah sesuai ketentuan yang berlaku saat ini. Utamanya, berpedoman pada  kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

“Bertepatan dengan bulan suci Ramadhan, kami mengajak ASN dan masyarakat agar dapat menjalankan ibadah dengan berpedoman sesuai instruksi dan imbauan ketentuan PSBB,” katanya, Selasa (28/4).

Idris mengatakan, terdapat beberapa aturan yang ditetapkan selama PSBB. Antara lain, melakukan ibadah salat tarawih di rumah, tidak melaksanakan buka puasa bersama yang memicu kerumunan serta tidak mudik atau pulang kampung.

“Jalankan semua ibadah di rumah saja. Hal tersebut tidak akan pengaruhi kualitas dan kuantitas ibadah kita. Mari ikuti anjuran PSBB,” tegasnya.

Dirinya juga menjelaskan, saat ini teknologi menjadi salah satu akses pemenuhan kebutuhan masyarakat. Saat ini, sambung dia, setiap orang bisa bersilaturahmi dengan memanfaatkan teknologi yang telah berkembang.

“Sekarang silaturahmi bisa melalui video call. Banyak aplikasi yang menyediakan fitur tersebut. Jadi, kita bisa tetap menjalin ukhuwah tanpa harus keluar rumah. Mudah-mudahan dengan kita taat aturan, pandemi Covid-19 ini bisa segera berakhir,” pungkasnya.

Recent Posts

Moderasi Beragama Itu Dibutuhkan Sepanjang Masa

MONITOR, Serang - Moderasi beragama bukanlah proyek, tetapi perjuangan bagi seluruh bangsa Indonesia. Indonesia yang…

3 jam yang lalu

Setahun Pemerintahan Prabowo, Pengusaha UMKM Bangkit dengan Fasilitasi KUR

MONITOR, Jakarta - Memasuki setahun pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka,…

3 jam yang lalu

Kemenhaj RI dan Kemenhaj Saudi Tandatangani MOU untuk Penyelenggaraan Haji 2026

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah Republik Indonesia, resmi menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan…

3 jam yang lalu

OMI 2025, Wamenag Banggakan Perkembangan Madrasah Masa Kini

MONITOR, Tangerang - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi’i menegaskan bahwa pendidikan di madrasah…

5 jam yang lalu

Peminat Tinggi, Fakultas Ushuluddin UIN Jakarta Siap Buka Program Doktor Advanced Islamic Religious Studies

MONITOR, Jakarta - Fakultas Ushuluddin UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menyatakan kesiapan membuka Program Doktor (S3)…

7 jam yang lalu

DPR Nilai Usulan Penambahan Insentif dari PAD Bukan Solusi Ideal Cegah Korupsi Kepala Daerah

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR Muhammad Khozin menilai usulan tambahan insentif dari Pendapatan…

7 jam yang lalu