Ilustrasi tim medis menangani pasien positif Covid-19 (foto: Saptofama/ Monitor)
MONITOR, Depok – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok kembali memperbaharui data penyebaran virus Corona. Tercatat, hari ini (23/04/2020), ada 2 pasien terkonfirmasi positif kembali dinyatakan sembuh, sehingga totalnya saat ini menjadi 15 orang.
Sementara, jumlah pasien yang terkonfirmasi positif sebanyak 231 orang. Sedangkan pasien yang meninggal sebanyak 17 orang.
Kemudian, untuk jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) yang sehari sebelumnya berjumlah 866 orang, bertambah menjadi 879 orang, 74 orang selesai pemantauan dan 805 orang masih dalam pemantauan.
Selanjutnya, untuk pasien dalam pengawasan (PDP) yang sehari sebelumnya berjumlah 956 orang, bertambah menjadi 978 orang, 228 orang selesai pengawasan dan 750 orang masih dalam pengawasan.
Berikutnya, Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang sehari sebelumnya berjumlah 2582 orang, bertambah menjadi 2633 orang, 776 selesai pemantauan dan 1857 orang masih dalam pemantauan.
MONITOR, Jakarta Selatan - Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla menyebut sekitar 75…
MONITOR, Jakarta - Komisi IV DPR RI menegaskan komitmennya mendukung penguatan sektor perikanan budi daya…
MONITOR, Jakarta - Jurusan Ilmu Hukum Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN Sunan Gunung Djati…
MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag), Romo Syafii, menegaskan bahwa penguatan sistem pendidikan pesantren…
MONITOR, Jakarta - Pemerintah menetapkan aturan baru registrasi kartu seluler yang memberi kendali penuh kepada…
MONITOR, Jakarta - Jaringan Intelektual Muda Muhammadiyah (JIMM) Jakarta menghelat Tadarus Isu Strategis (Tadris) dengan…