Categories: MEGAPOLITAN

Relawan Sandiaga Uno Sebar 1 Ton Beras Bantuan untuk Warga Jakarta

MONITOR, Jakarta – Kesadaran masyarakat dalam mendukung pemerintah dalam membantu pencegahan dan penanganan Covid-19, cukup tinggi. Buktinya, berbagai bantuan dan sumbangan diberikan berbagai kalangan untuk penanganan wabah virus corona tersebut. Sumbangan juga diberikan kepada rumah sakit, tenaga medis, warga terpapar, masyarakat tidak mampu yang terdampak wabah ini.

Seperti yang telah dilakukan oleh Relawan Rumah Sandiuno Indonesia (RSI) dimana pada hari Selasa dan Rabu ini, 14 – 15 April 2020, kembali turun tangan langsung untuk memberikan sumbangan sebagai bentuk perlawanan terhadap wabah virus corona.

“RSI bersama Relawan Siaga akan terus turun langsung membantu masyarakat baik itu di Jabodetabek maupun di seluruh Indonesia dalam menghadapi pandemi wabah Covid-19,”ujar Sanny A. Irsan, Ketua Umum (RSI) di Jakarta, Rabu (15/4).

“Kami berharap juga gerakan kami ini dapat diikuti oleh elemen lain baik itu perorangan maupun intitusi untuk terus berbuat yang terbaik, membantu warga dan juga pemerintah dalam menghadapi wabah ini,”sambungnya.

Loyalis Sandiaga uno ini memberikan bantuan berupa beras sebanyak 1 ton yang dibagikan kepada warga, komunitas dan pesantren di dua wilayah DKI serta menyerahkan bantuan berupa Alat Perlindungan Diri (APD).

Sebanyak 100 buah kepada RSUD Budi Asih Jakarta Timur dan RSAL Mintohardjo Jakarta Pusat.

Recent Posts

Tanggapi Usulan KPU dan Bawaslu Jadi Ad Hoc, DPR: Evaluasi Harus

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Zulfikar Arse Sadikin menanggapi adanya usulan…

2 jam yang lalu

Gelar Rakor di Jeddah, Menag: Persiapkan Pelaksanaan Haji 2025

MONITOR, Jakarta - Menag Nasaruddin Umar hari ini, Minggu (24/11/2024), menggelar Rapat Koordinasi di Kantor…

3 jam yang lalu

Live Streaming Ipswich Town vs Manchester United, Sekarang!

MONITOR, Jakarta - Berikut jadwal sepakbola malam ini menyajikan laga menarik antara Ipswich Town bertemu…

11 jam yang lalu

KPK dan Kementerian Imipas Gelar Audiensi Pemberantasan Korupsi

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menjalin sinergi lintas sektor guna meningkatkan efektivitas…

14 jam yang lalu

Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…

17 jam yang lalu

Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta untuk Juara MTQ Internasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…

19 jam yang lalu