PARLEMEN

Belajar di Rumah, Politikus Golkar Soroti Akses Pemerataan Pendidikan

MONITOR, Jakarta – Kebijakan belajar di rumah selama wabah pandemi Covid-19 rupanya menjadi beban bagi sebagian kalangan. Wakil Ketua Komisi X DPR Hetifah Sjaifudian menyadari masih banyak kendala yang harus diperhatikan.

Politikus Golkar ini mengatakan, diantara kendala yang dihadapi adalah faktor penguasaan teknologi bagi para guru, ketidakmampuan orangtua untuk mendampingi dan menyediakan fasilitas perangkat ponsel dan internet.

“Tidak semua guru melek teknologi, tidak semua murid memiliki HP, tidak semua orang tua mampu mendampingi, tidak semua tempat memiliki koneksi internet memadai,” ujar Hetifah Sjaifudian dalam keterangannya, Kamis (9/4).

Menurutnya, kendala diatas perlu dijadikan catatan prioritas bagi pemerintah dalam rangka pemerataan akses pendidikan. Wakil Ketua Umum DPP Golkar ini mengatakan, akses pendidikan tersebut bukan hanya berlaku hanya masa pandemi corona saat ini saja, melainkan jangka panjang.

“Hal-hal inilah yang perlu dijadikan prioritas dalam upaya melakukan pemerataan akses pendidikan. Bukan hanya dalam situasi pandemi seperti sekarang, tetapi juga seterusnya demi kualitas pendidikan dalam era digital ini,” pungkasnya.⁣

Recent Posts

Fantastis, Bersama BAZNAS dan LAZ Kemenag Salurkan 2 Juta Paket Bingkisan untuk Anak Yatim dan Disabilitas se-Indonesia

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag), Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), dan Lembaga Amil Zakat…

2 jam yang lalu

Kemenag Buka Pendaftaran Program PKDP 2025

MONITOR, Jakarta - Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI), Ditjen Pendidikan Islam, Kemenag membuka pendaftaran…

6 jam yang lalu

Miris 1 Juta Lulusan Sarjana Nganggur, DPR: Ironi di Tengah Bonus Demografi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI Nurhadi menanggapi rilis Badan Pusat Statistik (BPS)…

9 jam yang lalu

Polusi Udara Meningkat di Jakarta, DPR: Cerminan Buruknya Tata Kelola Emisi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Daniel Johan menyoroti peningkatan polusi udara di…

10 jam yang lalu

Komisi IV DPR RI Apresiasi Langkah Kementan Kendalikan PMK

MONITOR, Surabaya - Komisi IV DPR RI menyampaikan apresiasi terhadap langkah-langkah konkret Kementerian Pertanian dalam…

11 jam yang lalu

Deklarasikan Diri Jadi Kabupaten UMKM, Wamen Helvi Apresiasi Inisiatif Pemda Situbondo

MONITOR, Jawa Timur - Wakil Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (Wamen UMKM) Helvi Moraza…

11 jam yang lalu