POLITIK

Anak Buah SBY Sesalkan Kabinet Jokowi Tidak Kompak Tangani Corona

MONITOR, Jakarta – Anggota DPR RI dari Fraksi Demokrat, Irwan, mengatakan bahwa Presiden Jokowi harusnya memiliki sikap tegas dalam memberikan instruksi kepada para pembantunya dalam penanganan Covid-19.

Pasalnya, informasi yang disampaikan pemerintah ke masyarakat sering berubah-ubah dalam waktu yang cukup cepat

“Presiden harus tegas, atur anak buahnya agar sinergis, terintegrasi, harmoni. Pak Jokowi perlu contohkan langsung,” kata Irwan kepada MONITOR, Jakarta, Jumat (3/4).

Ia pun menyoroti bagaimana kordinasi yang buruk dilakukan oleh kabinet Jokowi dalam persoalan larangan mudik bagi masyarakat terkait pencegahan wabah Wuhan tersebut.

Sebelumnya, Juru Bicara (Jubir) Presiden, Fadjroel Rachman menyampaikan ke awak media bahwa pemerintah mempersilahkan masyarakat untuk mudik.

Tetapi, pernyataan tersebut tidak lama direvisi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno yang mengimbau masyarakat tidak mudik pada saat ini.

Irwan menilai, informasi yang disampaikan pejabat negara dalam satu lingkungan di Istana, telah menimbulkan kebingungan dan ketidakpastian di masyarakat.

“Mau dibawa kemana penanganan corona ini oleh pemerintah,” sesal anggota komisi V DPR itu.

Bahkan, dalam kondisi saat ini pun, sambung dia, pemerintah pusat hampir kehilangan kepercayaan oleh pemerintah daerah karena kelambanan penanganan. Sehingga, harus bertindak cepat dengan mengambil kebijakan sendiri.

“Banyak Pemda yang akhirnya membangkang keputusan pemerintah pusat,” pungkas anggota dewan Dapil Kalimantan Timur ini.

Recent Posts

Jelang Hari Guru, 101.786 Guru Madrasah dan Pendidikan Agama Lulus PPG

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengumumkan sebanyak 101.786 guru madrasah dan guru Pendidikan Agama di…

15 menit yang lalu

Kemenperin Apresiasi Ekspansi PT Citra Terus Makmur, Bukti Nyata Kekuatan Industri TPT Nasional

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengapresiasi langkah ekspansi yang dilakukan PT Citra…

34 menit yang lalu

PBNU Ingatkan Pendakwah Wajib Jaga Akhlak dan Martabat Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menyesalkan tindakan dan perilaku pendakwah Elham Yahya…

1 jam yang lalu

Wamenag Tanggapi Video Viral Gus Elham Cium Anak Kecil, Tidak Pantas!

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama Romo Muhammad Syafii memberikan respon atas pertanyaan awak media…

3 jam yang lalu

Dosen UIN Jakarta Tegaskan Moderasi Beragama Dibutuhkan Sepanjang Masa

MONITOR, Jakarta - Moderasi Beragama bukan proyek, tetapi perjuangan bagi seluruh bangsa Indonesia. Indonesia yang…

3 jam yang lalu

Perkuat Industri Halal, Kemenperin Tandatangani Nota Kesepahaman dengan BPJPH

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus memperkuat langkah transformasi menuju kemandirian ekonomi nasional melalui industrialisasi…

5 jam yang lalu