Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon (dok: Goriau)
MONITOR, Jakarta – Merebaknya virus Corona atau Covid19 membuat pemerintah mengambil sejumlah sikap, diantaranya menganjurkan para karyawan untuk bekerja dari rumah dan sekolah diliburkan selama 14 hari.
Selain itu, pemerintah juga memutuskan untuk menunda pelaksanaan Ujian Nasional (UN) yang seharusnya digelar pekan ini.
Kebijakan ini tak luput dari perhatian Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon. Dalam menghadapi situasi pelik saat ini, ia menyarankan agar pemerintah meniadakan ujian nasional tahun 2020 ini.
“Sebagai respon emergency terhadap Covid19, saya usulkan sebaiknya UN (Ujian Nasional) ditiadakan saja tahun 2020 ini,” ujar Fadli Zon memberikan usulan, melalui keterangannya, Rabu (18/3).
Ketua BKSAP DPR RI ini menyatakan, usulan tersebut diusulkannya mengingat tahun 2021 mendatang ujian nasional akan dihapus. Ia pun menyarankan agar pelaksanaan ujian nasional diganti dengan tugas lain.
“Toh 2021 juga akan dihapus. Ganti saja asesmen lain. Biarlah siswa dan orangtua konsentrasi melewati wabah yang berbahaya ini,” tukasnya.
MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Hilman Latief menyambut kedatangan…
MONITOR, Cikampek - Direktur Operasi dan Layanan Jasa Marga Fitri Wiyanti terima kunjungan kerja Asisten…
MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita kembali menunjukkan komitmennya dalam mencintai dan…
MONITOR, Jakarta - Tunjangan profesi bagi ratusan guru bukan ASN (Aparatur Sipil Negara) binaan Kementerian…
MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Mahfuz Sidik meyakini, bahwa tanah…
MONITOR, Jakarta - Gerakan pendidikan Al-Qur’an di Indonesia memasuki babak baru. Melalui Silaturahim Tilawati Nasional…