MEGAPOLITAN

Seorang Tahanan Polsek Metro Bojonggede Masuk Islam Usai Lihat Teman Satu Sel Rajin Shalat

MONITOR, Depok – Seorang tahanan kasus narkotika di Polsek Metro Bojonggede, Polres Metro Depok, berinisial MGT (20) memutuskan masuk Islam, setelah mendapat hidayah saat berada di dalam penjara.

Kapolsek Metro Bojonggede, Kompol Supriyadi mengatakan, pengucapan Syahadat oleh MGT dilakukan di dalam penjara pada Minggu (16/2) sekitar pukul 09.30 WIB. Pengucapannya berjalan khidmat.

“Mengucap Syahadatnya didalam penjara, dibimbing oleh pak Subheki (Kepala KUA Bojonggede). Saya dan Iptu Jajang Rahmat (Kanit Reskrim) mendampingi,” kata Kompol Supriyadi, Minggu (16/2).

Supriyadi mengatakan, MGT merupakan tahanan narkotika jenis ganja, dengan barang bukti sekitar 500 gram. Ia ditangkap di Desa Susukan, Tajurhalang, Bogor.

“Saat mengucapkan kalimat Syahadat, MGT ini terharu, sehingga meneteskan air mata,” ujarnya.

Kanit Reskrim Polsek Bojonggede Iptu Jajang Rahmat menambahkan, alasan MGT pindah agama dari Nasrani ke Islam, mengaku karena mendapat hidayah selama mendekam di dalam tahanan.

“Pelaku ini termasuk tahanan lama di Polsek Bojonggede. Ia melihat para teman satu sel rajin salat dan membawa buku agama Muslim. Sehingga merasa tertarik untuk menjadi mualaf,” katanya.

Recent Posts

KPK dan PPATK Sinergi Wujudkan Indonesia Emas 2045

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga dalam mewujudkan Indonesia Emas…

2 jam yang lalu

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

8 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

13 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

15 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

16 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

16 jam yang lalu