BERITA

Monas Kebanjiran, Politisi Gerindra Usul Lokasi Penebangan Pohon jadi Waduk

MONITOR, Jakarta – Kawasan Monas sempat kebanjiran lantaran diguyur hujan seharian pada Jumat, (24/1) lalu. Fenomena langka ini menuai perhatian dari masyarakat ibu Kota. Sebagian besar mengaitkannya dengan konsep revitalisasi Monas yang digencarkan Anies.

Melihat fakta ini, politisi Gerindra Jimmy Alexander Turangan mengusulkan agar lokasi dimana ratusan pohon ditebang, digantikan dengan waduk atau kolam bukan diganti dengan pengeras jalan.

“Saya kira memang sebaiknya pembangunan revitalisasi Monas tetap harus memperhatikan nuansa hijau dan aspek resapan air disana. Sehingga ketika diguyur hujan dengan intensitas tinggi, Monas tidak tergenang air atau kebanjiran,” terang Jimmy.

Oleh karena itu, mantan anggota DPRD DKI ini mengusulkan, agar area ditebangnya ratusan pohon, digantikan waduk yang fungsinya untuk menyerap atau menampung air di kawasan Monas atau Jalan Merdeka.

“Saran saya dari pada area pohon yang ditebang disana jadi aspal atau pengeras jalan semua, mungkin dipikirkan dibangun juga waduk sebagai tempat penampung air sekaligus bisa dijadikan ajang rekreasi juga,” jelasnya.

Tak hanya saran, dikatakan Jimmy, dia juga sudah menyiapkan desainnya jika memang Anies bisa mempertimbangkan sarannya tersebut.

“Saya sudah siapkan desainnya, kalau Pak Anies mau saya kasih. Mungkin desain yang saya punya bisa dipadukan dengan desain revitalisasi Monas yang sudah dimiliki Pemprov DKI,” pungkasnya.

Recent Posts

210.558 Jemaah Lunasi Biaya Haji Reguler, Tiga Provinsi Belum 100 Persen

MONITOR, Jakarta - Hari pertama tahap perpanjangan pelunasan, 1.199 jemaah reguler lunasi Biaya Perjalanan Ibadah…

12 menit yang lalu

Dirut LPDB: Penyaluran Dana Bergulir LPDB Patuh Regulasi

MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) menyambut baik atas penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan…

41 menit yang lalu

Kementerian Imipas Laksanakan Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan

MONITOR, Cilacap - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, melaksanakan panen perdana hasil program…

48 menit yang lalu

Menteri UMKM Apresiasi Ajang IPPA Fest sebagai Wujud Dukungan Karya Warga Binaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengapresiasi terselenggaranya ajang…

2 jam yang lalu

Sampaikan Duka Cita, Ketum Muhammadiyah Kenang saat Bertemu Paus Fransiskus di Vatikan

MONITOR, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah turut menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Paus Fransiskus pada Senin…

2 jam yang lalu

Bakamla Adakan Latihan VBSS Intermediate Level Tahun 2025

MONITOR, Batam - Bakamla RI bersama United Nation On Drugs And Crime (UNODC) kembali menggelar…

2 jam yang lalu