BUMN

Pertamina Berikan Bantuan Sembako dan BBM untuk Korban Banjir Lebak

MONITOR, Lebak – PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) III, menyisir beberapa posko bantuan di 3 Kecamatan, wilayah Lebak secara marathon. Bantuan yang disalurkan utamanya LPG untuk keperluan di Posko Dapur Umum yang dikelola Tagana (Taruna Siaga Bencana), serta Dapur Umum yang dikelola oleh Posko BUMN Peduli Lebak Banten.

Pemberian bantuan LPG sudah disalurkan sejak Jumat (3/1), di posko dapur umum, di antaranya posko pengungsi di Kecamatan Sajira dan Kecamatan Lebak Gedong, yang hari ini dikunjungi Presiden RI Joko Widodo. 

Unit Manager Communication & Relation & CSR Pertamina MOR III Dewi Sri Utami menyatakan, penyaluran bantuan untuk korban banjir bandang dan longsor di Kabupaten Lebak  berkoordinasi dengan posko BUMN Peduli dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah.

“Bantuan Pertamina Peduli kami sebar ke posko induk, posko BUMN Peduli dan posko-posko yang dikelola kelurahan di wilayah yang aksesnya putus. Ini berada di Kecamatan Sajira, Kecamatan Cipanas dan Lebak Gedong,” jelas Dewi.

Pertamina Peduli hadir bersana Hiswana Migas yang juga menyalurkan bantuan ke tiga Kecamatan, diantaranya sembako, tikar, seragam sekolah, sarung, pakaian wanita dan anak, perlengkapan mandi, serta bantuan utama yakni LPG Bright Gas 12 Kg sebanyak 6 tabung di masing-masing posko. Serta 4 tabung Bright Gas di posko dapur umum BUMN Peduli yang nantinya diisi ulang sesuai kebutuhan selama tanggap bencana.

Selain itu, disalurkan bantuan BBM Pertamax sebanyak 400 liter dalam 40 kemasan masing-masing 10 liter untuk keperluan bahan bakar genset. 

“Kami berupaya semaksimal mungkin menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan, untuk meringankan beban korban, sekaligus menyuplai energi untuk mendukung kebutuhan utama pengungsi dalam hal penyiapanan makanan siap saji di dapur umum serta mendukung penerangan untuk genset,” tambahnya.

Bantuan secara simbolis diserahkan oleh Sales Area Manager Retail Pertamina Banten, Probo Prasiddhahayu bersama Ketua DPC Hiswana Banten H. Efu Saefulloh, MSc, kepada koordinator di 6 posko yang tersebar di tiga kecamatan tersebut.

Dewi menambahkan, selama masa bencana di Kabupaten Lebak, Pertamina memastikan pasokan BBM dan LPG tersalurkan dengan baik. Namun demikian ada 9 pangkalan LPG terdampak banjir bandang hingga tempat usahanya rusak. Namun Pertamina memastikan pasokan  LPG tetap aman karena akan dipasok oleh agen atapun pangkalan terdekat.*MOR III

Recent Posts

Hari Pertama MPLS 2025, Mendikdasmen Imbau Orang Tua Antar Anak ke Sekolah

MONITOR, Sumbawa – Mengawali Tahun Pendidikan 2025/2026, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, mengimbau…

3 jam yang lalu

Sambut Kedatangan Petugas Haji, Dirjen PHU Ucap Teriamakasih dan Apresiasi

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Hilman Latief menyambut kedatangan…

6 jam yang lalu

Direktur Operasi dan Layanan Jasa Marga Terima Kunjungan Kerja Asdep Kemenko Bidang Perekonomian RI

MONITOR, Cikampek - Direktur Operasi dan Layanan Jasa Marga Fitri Wiyanti terima kunjungan kerja Asisten…

12 jam yang lalu

Menperin Tunjukkan Cinta Produk Dalam Negeri di World Expo Osaka 2025

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita kembali menunjukkan komitmennya dalam mencintai dan…

14 jam yang lalu

Tunjangan Profesi 227.147 Guru Bukan ASN Binaan Kemenag Naik Rp500Ribu

MONITOR, Jakarta - Tunjangan profesi bagi ratusan guru bukan ASN (Aparatur Sipil Negara) binaan Kementerian…

18 jam yang lalu

Sekjen Partai Gelora Yakin Suatu Saat Nanti akan Tercipta Perdamaian di Tanah Palestina

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Mahfuz Sidik meyakini, bahwa tanah…

19 jam yang lalu