BUMN

Pertamina Gratiskan Layanan Ganti Oli untuk Warga Terdampak Banjir

MONITOR, Jakarta – Banjir yang sudah melanda ibukota Jakarta dan sekitarnya membuat sebagian masyarakat terdampak belum dapat beraktivitas seperti sedia kala. Selain karena masih harus membersihkan rumah, kendaraan roda dua yang biasa digunakan sebagai alat transportasi juga harus diservice karena ikut terendam banjir. 

Menyikapi kondisi tersebut, selain memberikan bantuan logistik dan LPG, Pertamina juga hadir memberikan pelayanan gratis ganti oli untuk masyarakat terdampak banjir. 

Hal tersebut diungkapkan Vice President CSR dan SMEPP Arya Dwi Paramita usai menyerahkan bantuan logistik berupa kebutuhan makanan dan kebutuhan bayi serta LPG, di Kantor Walikota Administrasi Jakarta Utara, Jumat (3/1/2020). 

“Di sini juga ada Pertamina Lubricants yang siaga untuk memberikan fasilitas layanan penggantian oli gratis bagi masyarakat terdampak. Ini bentuk kepedulian kami, bukan hanya LPG dan logistik kebutuhan masyarakat tapi fasilitas ganti oli juga akan membantu masyarakat yang memiliki kendaraan untuk mobilitas,” ungkapnya. 

Hal senada diungkapkan Corporate Secretary Pertamina Lubricants Iwan Ridwan Faizal, kami menempatkan beberapa tim di beberapa titik untuk memberikan layanan ganti oli gratis bagi masyarakat terdampak, yaitu di Bengkel Production Unit Jakarta, Enduro Express Matahari Motor di Semper – Cilincing dan Lubecare Kantor Kelurahan Semper Barat, Cilincing.

Ia menambahkan, di PUJ juga ada corner untuk menangani motor-motor yang terdampak banjir.

“Hal ini kami lakukan agar dapat meringankan beban masyarakat. Tentu kami akan melihat perkembangan situasi serta fungsi terkait ke depannya. Semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat dengan baik,”tutupnya.

Recent Posts

Jelang Hari Guru, 101.786 Guru Madrasah dan Pendidikan Agama Lulus PPG

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengumumkan sebanyak 101.786 guru madrasah dan guru Pendidikan Agama di…

2 jam yang lalu

Kemenperin Apresiasi Ekspansi PT Citra Terus Makmur, Bukti Nyata Kekuatan Industri TPT Nasional

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengapresiasi langkah ekspansi yang dilakukan PT Citra…

2 jam yang lalu

PBNU Ingatkan Pendakwah Wajib Jaga Akhlak dan Martabat Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menyesalkan tindakan dan perilaku pendakwah Elham Yahya…

3 jam yang lalu

Wamenag Tanggapi Video Viral Gus Elham Cium Anak Kecil, Tidak Pantas!

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama Romo Muhammad Syafii memberikan respon atas pertanyaan awak media…

4 jam yang lalu

Dosen UIN Jakarta Tegaskan Moderasi Beragama Dibutuhkan Sepanjang Masa

MONITOR, Jakarta - Moderasi Beragama bukan proyek, tetapi perjuangan bagi seluruh bangsa Indonesia. Indonesia yang…

5 jam yang lalu

Perkuat Industri Halal, Kemenperin Tandatangani Nota Kesepahaman dengan BPJPH

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus memperkuat langkah transformasi menuju kemandirian ekonomi nasional melalui industrialisasi…

7 jam yang lalu