JABAR-BANTEN

Peduli Bencana, IKMABO-BR Salurkan Bantuan untuk Korban Longsor Bogor

MONITOR, Bogor – Pasca bencana longsor di kecamatan Sukajaya kabupaten Bogor, Ikatan Mahasiswa Bogor-Bandung Raya menyalurkan sejumlah bantuan ke lokasi bencana.

Aksi nyata para mahasiswa yang tergabung dalam organisasi Ikatan Mahasiswa Bogor – Bandung Raya (IKMABO-BR) sebagai bentuk kepedulian terhadap warga terdampak bencana.

“Hasil penggalangan yang terkumpul dari teman-teman anggota IKMABO yang turun langsung ke jalan-jalan raya, taman kota, mencapai angka 10.5 juta. Dan ada pula yang melalui via tranfer ke rekening kami”. Ungkap Bagas yang menjadi Ketua Pelaksana IKMABO PEDULI BOGOR.

“Masyarakat juga ada yang memberikan bantuannya secara langsung, pakaian bersih layak pakai, pakaian ibadah, ada pula yang memberikan sepatu dan sendal. Tak lupa ucapan terimakasih yang tak terhingga kepada seluruh pihak yang ikut serta berpartisipasi dalam kegiatan IKMABO PEDULI BOGOR ” tambahnya.

Ketua umum IKMABO-BR, Mohamad Prasetyawan Effendi (24) menjelaskan, bencana yang terjadi belakangan ini mengingatkan kita untuk selalu menjaga alam serta peduli terhadap sesama manusia, dan tidak ada satu pun peristiwa yang terjadi tanpa ada hikmah di dalamnya.

“Ini menjadi teguran dan juga pengingat bagi semua kita selaku manusia, agar senantiasa selalu menjaga serta melestarikan alam yang telah tuhan berikan kepada kita selaku kholifatu fil ardh” jelasnya.

Ia mendukung penuh upaya yang dilakukan oleh pemerintah terkait agar wilayah yang terkena dampak bencana segera pulih.

“Kami mendukung penuh kepada seluruh pihak terkait, baik Pemerintah Daerah, BPBD, Basarnas, Kepolisian, TNI dan pihak-pihak lainnya dalam menyelesaikan dan mengembalikan kondisi lokasi bencana kembali seperti semula serta proses evakuasi korban berjalan dengan lancar,”pungkas ketua umum IKMABO-BR.

Perjalanan menuju lokasi kejadian dari Bandung menempuh perjalanan 9 jam, karena ada beberapa titik jalan menuju lokasi bencana yang masih dalam perbaikan oleh alat berat.

Selain itu, Informasi yang didapat dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, hingga Senin (6/1) proses evakuasi yang dilakukan, ditemukan 6 orang meninggal, 3 orang hilang, 34 orang terluka, dan 766 rumah rusak akibat longsor di Sukajaya. Adapun 4.146 warga mengungsikan diri ke kantor desa, sekolah SD, Musholah, Masjid, ke rumah-rumah warga.

Lalu, bantuan yang digalang oleh IKMABO BR ditiga titik di Jawa Barat, yaitu di Kota Bandung, Kota Bogor dan Kabupaten Bogor berupa sembako, air mineral, perlengkapan bayi, obat-obatan, terpal dan pakaian telah sampai kepada masyarakat yang menjadi korban bencana banjir dan longsor telah di distribusikan kepada BPBD kabupaten Bogor.

Recent Posts

Rahayu Saraswati: Kampanye Anti Kekerasan pada Perempuan Sejalan dengan SDGs

MONITOR, Jakarta - Anggota BKSAP DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, menyuarakan dukungan terhadap Kampanye 16…

39 menit yang lalu

Menag: Arab Saudi Siap Beri Perhatian Khusus Haji Indonesia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta usai melakukan…

1 jam yang lalu

Komisi I DPR Ingatkan Netralitas TNI Jelang Pilkada Besok; Tak Boleh Ada Intervensi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Junico Siahaan mengingatkan agar semua prajurit TNI…

1 jam yang lalu

DPR Dorong TNI Dilibatkan Dalam Pemberantasan Judi Online

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Sukamta mendorong Pemerintah untuk terus berkomitmen dalam…

2 jam yang lalu

IPW Bongkar Kasus Penembakan Pelajar di Semarang, Begini Katanya

MONITOR, Jakarta - Indonesia Police Watch (IPW) angkat bicara terkait peristiwa penembakan terhadap Siswa SMK…

3 jam yang lalu

Kolaborasi KKP-Kemendes PDT Sukseskan Program MBG dan Swasembada Pangan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan bersinergi dengan Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal…

6 jam yang lalu