BUMN

Erick Thohir Berhentikan Sementara Jajaran Direksi Garuda

MONITOR, Jakarta – Sikap tegas kembali ditunjukan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir. Mantan Ketua Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf ini, memberhentikan sementara sejumlah direksi Garuda Indonesia atas kasus dugaan skandal penyeledupan Motor Harley Davidson dan sepeda Brompton di pesawat Airbus A330-900 Neo.

Komisaris Utama (Komut) Garuda Indonesia, Sahala Lumban Gaol, membenarkan adanya pemberian sementara itu.

Dijelaskannya, pemberhentian sementara itu akan berlaku hingga Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang akan dilaksanakan 45 hari terhitung dari Senin 9 Desember 2019 mendatang.

“Di perusahaan Tbk ada dua cara pemberhentian direksi, yaitu sementara oleh Dewan Komisaris, dan permanen dalam RUPSLB,” terang Sahala kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (8/12).

Semuanya kata Sahala, sudah disepakati oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir dan seluruh komisaris Garuda.

Sahala pun memastikan kominte audit Garuda tetap melakukan invetigasi lanjutan terhadap kasus tersebut.

Kendati ada proses pemberhentian sementara di tingkat direksi, dewan komisaris mengimbau kepada seluruh karyawan Garuda untuk tetap menjalankan tugasnya seperti biasa.

“Pekerjaan semua jalan seperti biasa. tidak ada yang terganggu restrukturisasi ini,” tegasnya.

Sementara itu, Menteri BUMN, Erick Thohir, sebelumnya mengumumkan pencopotan Direktur Utama Garuda Indonesia Ari Ashkara lantaran terlibat kasus kargo gelap.

Recent Posts

Kementan Promosikan Domba Lokal pada Gelaran Kontes Domba TNI AU

MONITOR, Bogor - TNI Angkatan Udara menyelenggarakan kontes domba tingkat nasional bertajuk Pesta Patok di…

1 jam yang lalu

Jasa Marga Catat 184 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek Usai Libur Paskah

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 184.495 kendaraan kembali ke wilayah…

1 jam yang lalu

Gandeng KemenPPPA, Menteri Maman Tegaskan Komitmen Majukan UMKM Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan komitmennya dalam…

4 jam yang lalu

Paus Fransiskus Wafat, Ketua BKSAP DPR: Kita Kehilangan Pejuang Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera, menyampaikan…

6 jam yang lalu

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…

11 jam yang lalu

Dialog Bareng Diaspora Indonesia di London, Prof Rokhmin beberkan Peran Majukan Bangsa

MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…

13 jam yang lalu