PARLEMEN

Politisi Nasdem ini Gerah Kasus Desa Fiktif Makin jadi Opini Liar

MONITOR, Jakarta – Kasus dugaan penyelewengan dana desa melalui desa fiktif atau desa siluman ‘mengganggu’ kalangan anggota dewan di kompleks Senayan, Jakarta. Agar tak menjadi bola liar, Wakil Ketua Komisi V DPR RI Syarief Abdullah Alkadrie meminta aparat penegak hukum Polisi, TNI dan KPK untuk turun tangan.

Syarief mengatakan, isu ini jangan sampai dibiarkan menjadi opini liar. Ia mendesak agar kasus ini segera diselidiki sehingga berdasarkan pada fakta realitas di lapangan.

“Ini akan membangun persepsi negatif desa fiktif ini. Tapi saya tidak tahu aparat sudah turun tangan atau tidak. Biasanya kalau ada laporan-laporan seperti ini cepat untuk turun. Artinya kita harapkan cepat kalau ada desa fiktif,” kata Syarief kepada wartawan, di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (27/11).

Ia mengatakan, dari keterangan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi bahwa desa fiktif ini tidak ada. Oleh karena itu, agar mendapatkan kejelasan, ia mengaku Komisi V DPR RI akan kembali mengadakan Rapat Kerja dengan Menteri Desa PDTT, guna membahas solusi atas persoalan ini.

Politisi Partai Nasdem ini mengatakan, Kemendagri memiliki aparat seperti kepala daerah, lurah, camat dan lainnya. Untuk itu ia mengimbau pemerintah untuk segera ambil tindakan cepat terhadap kasus desa fiktif ini.

“Kalau tidak ada, cepat bilang tidak ada desa fiktif. Jangan malu-malu pemerintah,” tukasnya.

Recent Posts

Live Streaming Ipswich Town vs Manchester United, Sekarang!

MONITOR, Jakarta - Berikut jadwal sepakbola malam ini menyajikan laga menarik antara Ipswich Town bertemu…

1 jam yang lalu

KPK dan Kementerian Imipas Gelar Audiensi Pemberantasan Korupsi

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menjalin sinergi lintas sektor guna meningkatkan efektivitas…

4 jam yang lalu

Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…

7 jam yang lalu

Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta untuk Juara MTQ Internasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…

9 jam yang lalu

Kemenag Perjuangkan Juara MTQ Internasional Diangkat Jadi PNS

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya mengangkat juara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) internasional…

9 jam yang lalu

Oppo Jadi Mitra PSSI, Erick Thohir: Dorong Timnas Terus Jaga Trust

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berterima kasih kepada para sponsor yang makin…

10 jam yang lalu