HANKAM

Idham Azis janji akan tingkatkan pemantapan kerjasama TNI-Polri

MONITOR, Jakarta – Jenderal Polisi Idham Azis resmi dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri), di Istana Negara, Jakarta, Jumat (1/11) pagi.

Idham menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Jokowi yang telah mempercayakan kepadanya tugas selaku Kapolri itu. Mantan Kabareskrim itu berjanji akan meningkatkan pemantapan kerjasama bersama dengan TNI.

“Saya akan meningkatkan dan melanjutkan pemantapan kerja sama bersama dengan TNI untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di seluruh Indonesia ini,” katanya kepada wartawan usai dilantik oleh Presiden Jokowi sebagai Kapolri, di Istana Negara, Jakarta, Jumat (1/11) pagi.

Pada kesempatan tersebut Idham mengajak semua pihak bersama-sama bergandengan tangan membuat situasi Indonesia aman dan terkendali. Jenderal Polisi kelahiran Kendari, Sulawesi Tenggara, 56 tahun lalu itu menegaskan akan segera mengeksekusi program kerja yang sudah dipaparkannya pada uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test di Komisi III DPR RI.

“Secara cepat nanti akan saya tidak lanjuti,” ujarnya.

Recent Posts

Terbang Ke Arab Saudi, Tips bagi Jemaah Haji untuk Menjaga Kesehatan

MONITOR, Jakarta - Jemaah haji Indonesia diimbau untuk menjaga kesehatan jelang keberangkatan ke Arab Saudi.…

26 menit yang lalu

Genjot Produksi Padi, Kementan Gerakan Percepatan Tanam di Kebumen

MONITOR, Kebumen - Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementan bersama Direktur Perlindungan Tanaman Pangan terus berkeliling…

2 jam yang lalu

Kemenpora Mendukung Upaya Redesain Website DPR RI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) memberikan dukungan kepada Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR…

5 jam yang lalu

Mendag Zulhas Ajak Pelaku Usaha Penuhi Standar Potong Hewan Unggas

MONITOR, Jakarta - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengajak para pelaku usaha rumah potong hewan (RPH)…

13 jam yang lalu

Babinsa Kuala Kencana Beri Motivasi Kepada Petani Nanas

MONITOR, Jakarta - Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana, Kodim 1710/Mimika Serka Juventino melaksanakan kegiatan Komsos dan…

13 jam yang lalu

Menag: Rekomendasi BPK Menjadi Baseline Tindaklanjut

MONITOR, Jakarta - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) telah menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) program dan…

18 jam yang lalu