POLITIK

Prabowo Absen di Hari Pertama, Demokrat Ingatkan soal Reshuffle

MONITOR, Jakarta – Kembalinya Menteri Pertahanan Prabowo Subianto ke kediamannya usai pelantikan menteri Kabinet Indonesia Maju, Rabu (23/10) kemarin, menuai sorotan. Pasalnya, menteri-menteri Jokowi serentak melakukan serah terima jabatan di kementerian masing-masing.

Sementara Prabowo, dikonfimasi oleh Sekjen Kemenhan Laksamana Madya TNI Agus Setiadji, tidak ke Gedung Kemenhan lantaran memiliki jadwal lain dan akan beristirahat untuk persiapan serah terima jabatan yang dijadwalkan pada hari Kamis, 24 Oktober 2019.

Melihat sikap Prabowo di hari pertama, Ketua DPP Demokrat Jansen Sitindaon mengingatkan agar mantan Danjen Kopassus itu tidak bersikap arogan atau seenaknya sendiri. Ia menyarankan, sikap “nge-bossy” ala Prabowo seharusnya dihilangkan.

“Baru hari pertama kerja tak enak jg mengkritik. Jadi ini sifatnya masukan ajalah baiknya sikap nge-bossy pak Prabowo dihilangkan dikitlah,” kata Jansen Sitindaon, Kamis (24/10).

Lebih lanjut Jansen mengingatkan, agar Prabowo sadar saat ini berada dibawah kepemimpinan Jokowi. Untuk itu, dirinya harus menyesuaikan kinerjanya sesuai arahan Jokowi agar tidak menjadi target reshuffle menteri.

“Karena sekarang ini bapak itu sudah pembantu dan bawahan Presiden. Kerja.. kerja.. kerja seperti kata pak Jokowi. Awas nanti di reshuffle pak,” tutur Jansen mengingatkan.

Recent Posts

Menteri Yandri Kaget Lihat Jalan Kabupaten Serang Rusak Parah, Respon Menteri PU Cepat

MONITOR, Banten - Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto mengaku kaget…

19 menit yang lalu

Kementerian Imipas Kirim Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi

MONITOR, Jakarta – Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kementerian Imipas) menyerahkan bantuan untuk pengungsi erupsi Gunung Lewotobi di Lembata, Nusa Tenggara…

47 menit yang lalu

DPR Minta Negara Global Patuhi Pengadilan Internasional yang Keluarkan Surat Penangkapan PM Israel

MONITOR, Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat penangkapan bagi…

2 jam yang lalu

HGN 2024, Prof Rokhmin Beri Apresiasi Para Pahlawan Tanda Jasa

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Prof. Dr. Ir. Rokhmin…

2 jam yang lalu

Pemuda Muhammadiyah Dorong Penguatan Perlindungan Hukum bagi Pekerja Migran Melalui Revisi UU Perlindungan PMI

MONITOR, Jakarta - Perlindungan hukum bagi pekerja migran Indonesia (PMI) menjadi perhatian penting di tengah…

3 jam yang lalu

JPPI: Guru Madrasah Jangan Dipandang Sebelah Mata, Dibutuhkan Satu Sistem Tata Kelola Guru

MONITOR, Jakarta - Pada momentum hari guru nasional 2024, JPPI merasa penting untuk menyoroti secara…

3 jam yang lalu