POLITIK

Akun Twitter Rocky Gerung ‘Dicuri’, Begini Reaksi PKS

MONITOR, Jakarta – Rocky Gerung mulai gelisah. Jelang menghitung hari agenda pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2019-2024, akun Twitternya diretas. Ya, sejak Kamis (17/10) malam, Pakar Filsafat Universitas Indonesia itu tidak bisa berselancar di dunia maya memainkan kritikannya.

Melalui video yang diunggah warganet, Rocky menyatakan bahwa akun Twitternya telah ‘dicuri’ alias tidak dapat dipergunakan lagi.

“Hai netizen, selamat malam.. Sekedar breaking news bahwa akun twitter saya dicuri oleh si Dungu! Terima kasih..” ungkap Rocky Gerung menyoal akun Twitternya, Jumat (18/10).

Sementara itu, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera mengungkapkan simpatinya karena Rocky Gerung kehilangan akses komunikasi di Twitter. Padahal ia menyaksikan Rocky masih memainkan Twitternya pada sore, Kamis (17/10) kemarin.

“Kemarin sore masih bersama Prof, dia masih main twiter, tapi tiba-tiba akunnya berubah-ubah sendiri mulai dari @r0ckygerung dll,” kata Mardani.

Atas kejadian ini, Mardani berharap agar pihak Twitter bisa membantu Rocky Gerung untuk membantu mengusut sistem keamanan aplikasi media sosial yang menimpa Rocky.

“Dear @twitter, mungkin bisa bantu usut agar tidak dianggap sistem keamanan twitter lemah. Terimakasih Twitter sukses selalu,” ujar Mardani.

Recent Posts

Menag Nomor Satu Kategori Menteri Versi Alvara dalam Setahun Kinerja

MONITOR, Jakarta - Satu lagi lembaga survei yang merilis tingkat kepuasan publik terhadap satu tahun…

23 menit yang lalu

Jasa Marga Terima 50 Fresh Graduate dalam Program Magang Lulusan Perguruan Tinggi Kementerian Ketenagakerjaan

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk menerima 50 peserta magang dari Program Pemagangan…

3 jam yang lalu

KPU Disanksi Soal Jet Pribadi, Mardani: Justifikasi Pelanggaran Kelola Anggaran Negara

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI Mardani Ali Sera menyayangkan isu private jet…

4 jam yang lalu

Dana Rakyat Mengendap Rp234 Triliun di Bank, DPR Bakal Panggil Pemda dan Kemendagri

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI Muhammad Khozin menyoroti kabar soal banyaknya dana…

5 jam yang lalu

Aktivis 98 Tekankan Pentingnya Perlindungan Pekerja Informal Lebih Maksimal

MONITOR, Jakarta - Calon Anggota Dewan Pengawas BPJS Ketenagakerjaan (BPJS TK), Rima Patricia Marintan, menegaskan…

6 jam yang lalu

Menag Luncurkan SIM SDM untuk Kepegawaian Responsif dan Informatif

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar meluncurkan Sistem Informasi Manajemen Sumber Daya Manusia (SIM…

7 jam yang lalu