PERDAGANGAN

Minimnya Sentimen Positif, IHSG Melemah Tipis

MONITOR, Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) Rabu pagi (25/9), dibuka melemah di tengah sentimen positif yang terbatas.

IHSG BEI dibuka melemah 17,41 poin (0,28 persen) ke posisi 6.188,34 Sedangkan indeks saham unggulan LQ45 terkoreksi 4,97 poin (0,51 persen) ke 971,21.

“IHSG dibuka ditengah minimnya sentimen positif yang menggerakkan pasar,” ungkap Riset PT Samuel Sekuritas di Jakarta.

Aksi demonstrasi juga terjadi di dalam negeri di gedung DPR RI kemarin dan akan berlanjut hari ini memprotes RUU KUHP.

Untuk kondisi global, bursa AS ditutup flat dengan indeks Dow Jones menguat 0,06 persen, S&P terkoreksi tipis 0,01 persen dan Nasdaq melemah 0,06 persen walaupun data ekonomi AS yang dirilis kemarin cukup baik. 

Disisi lain pelaku pasar khawatir dengan data PMI indeks manufaktur September 2019 Perancis yang turun menjadi 50,3 lebih rendah dari 51,1 bulan sebelumnya dan ekspektasi di 51,2. 

Demikian juga dengan Jerman, PMI indeks manufaktur September turun ke 41,4 dari 43,5 bulan sebelumnya dan ekspektasi pasar di 44. Data tersebut menunjukkan kegiatan manufaktur yang mengalami kontraksi.

Sementara mayoritas bursa Asia pagi ini dibuka bergerak flat.

Recent Posts

Sehari Jelang Penutupan, 208.514 Jemaah Reguler Lunasi Biaya Haji

MONITOR, Jakarta - Tahap II Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) menyisakan satu hari. Proses…

42 menit yang lalu

Kemenperin Miliki Fasilitas Produksi Obat Bahan Alam

MONITOR, Jakarta - Industri obat bahan alam (OBA) Indonesia masih mencatatkan kinerja yang baik di…

1 jam yang lalu

Susun Regulasi, Kemenag siapkan Ma’had Aly menjadi Pusat Keilmuan

MONITOR, Depok - Kementerian Agama (Kemenag) RI melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Islam terus memacu percepatan…

4 jam yang lalu

Indonesia dan Arab Saudi Tingkatkan Kerja Sama di Industri Petrokimia dan Hilirisasi Mineral

MONITOR, Jakarta - Indonesia dan Arab Saudi terus berupaya meningkatkan kerja sama yang komprehensif di…

9 jam yang lalu

Nelayan Keluhkan Sulit Cari Ikan Akibat Pagar Laut, DPR Minta Pemerintah Segera Bertindak

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Daniel Johan merespons keluhan para nelayan akibat…

13 jam yang lalu

Kementerian UMKM Gelar FKP Guna Sempurnakan Mekanisme Pelayanan Publik

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha, Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) menggelar Forum Konsultasi Publik (FKP)…

16 jam yang lalu