PERDAGANGAN

IHSG Diprediksi Menguat, Berikut Rekomendasi Sahamnya

MONITOR, Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi bergerak konsolidasi dengan kecenderungan menguat pada perdagangan hari ini, Selasa (17/9/2019), setelah kemarin turun tajam dengan penekan utamanya emiten rokok.

Analis PT Erdikha Elit Sekuritas Ivan Kasulthan mengatakan bahwa IHSG bakal bergerak pada rentang 6.224 sampai 6.275. “Saham-saham yang dicermati investor untuk hari ini yaitu meliputi MDKA, INDF, ICBP,” tulisnya dalam riset.

Indeks pada perdagangan kemarin ditutup melemah dengan terjadi gap down menguji support level6.193. Menurutnya, apabila level ini tertembus maka berpotensi melanjutkan pelemahan hingga menguji level support 6.175.

Berdasarkan data Bloomberg, IHSG ditutup merosot 1,82 persen atau 115,41 poin di level 6.219,43 dari level penutupan perdagangan sebelumnya.

Delapan dari sembilan sektor berakhir di zona merah, dipimpin konsumer (-6,06 persen) dan finansial (-1,62 persen). Satu-satunya sektor yang berakhir di wilayah positif adalah tambang dengan kenaikan 0,54 persen.

Dari 651 saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, sebanyak 122 saham menguat, 296 saham melemah, dan 233 saham stagnan.

Recent Posts

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

8 menit yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

2 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

3 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

3 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

12 jam yang lalu

KKP Berhasil Tambah Kuota Tangkap Tuna untuk Indonesia di Sidang IOTC

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menambah kuota tangkapan tiga jenis tuna…

14 jam yang lalu