PENDIDIKAN

Mengasah Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi Melalui Literasi

MONITOR, Jakarta – Kegiatan Pemilihan Guru dan Tenaga Kependidikan Berprestasi dan Berdedikasi Tingkat Nasional Tahun 2019 kategori lomba Guru SMP Berprestasi bertujuan untuk membangun keteladanan guru terhadap peserta didik dan sesama guru dalam menghadapi abad ke-21 dan revolusi industri 4.0.

Hal tersebut dipahami betul oleh Juara I Pemilihan Guru dan Tenaga Kependidikan Berprestasi dan Berdedikasi Tingkat Nasional Tahun 2019 kategori lomba Guru SMP Berprestasi, Khoiriah. Maka ia pun memilih untuk mengasah keterampilan literasi peserta didik.

“Di sekolah saya aktif membina siswa dalam ekstrakurikuler literasi. Menurut siswa, saya adalah guru yang menginspirasi mereka. Kelebihan saya dalam menulis, saya tularkan kepada siswa saya. Meskipun saya guru IPA, tetapi saya mempunyai kemampuan dalam kegiatan berliterasi terutama menulis,” kata Khoiriah pada Malam Penganugerahan GTK Berprestasi dan Berdedikasi Tingkat Nasional di Grand Sahid Jaya, Jakarta, Jumat (16/8/2019). 

Menurut sosok yang juga turut membimbing Kelompok Ilmiah Remaja di SMP Negeri 32 Kota Bandar Lampung ini, literasi termasuk dalam keterampilan berpikir tingkat tinggi.

“Literasi di sekolah merupakan gerakan yang penting menurut saya. Karena sebenarnya gerakan literasi antara lain mengarang sudah termasuk dalam keterampilan berpikir tingkat tinggi. Siswa perlu dilatih, dikembangkan potensinya, tidak ada siswa yang tidak mampu, asalkan guru memiliki kesempatan waktu membimbing dan mengasah siswa tersebut secara perlahan-lahan hingga menjadi keterampilan yang mumpuni,” tutur peraih Satya Lencana Karya Satya yang telah menerbitkan 14 buku ini.

Guru IPA di SMP Negeri 32 Kota Bandar Lampung ini memandang perlunya melatih literasi siswa SMP dengan menulis esai.

“Menulis esai sangat penting bagi siswa. Yang pertama dengan menulis esai, mereka harus mempunyai kemampuan dasar terutama membaca. Kalau mereka tidak punya konsep-konsep yang akan ditulis, akan sulit. Dengan menulis esai akan meningkatkan kesempatan waktunya untuk membaca. Kemudian mereka memilih dan mengolah kata. Itu bukan pekerjaan yang mudah apalagi bagi siswa SMP. Tentunya ini harus dibimbing oleh guru,” jelas perempuan berjilbab ini.

Langkah Khoiriah untuk menjadi kampiun sendiri melalui sejumlah tes. Untuk tingkat nasional terdapat tes kepribadian, tes tertulis, serta presentasi dan wawancara.

“Selama mengikuti kegiatan ini yang paling spektakuler ada 2, yang pertama, tes tertulis dengan waktu 4 jam, soalnya ratusan jumlahnya dan ada tes esainya. Alhamdulillah saya dapat. Poin kedua, pada saat presentasi dengan 2 profesor dan 3 juri. Saya tidak akan berhenti untuk meneliti, mengajar dengan lebih baik, berdasarkan masukan dari dewan juri,” tuturnya.

Khoiriah dalam karyanya mengungkap tentang lembar kerja siswa berbasis penemuan yang berfokus pada keterampilan siswa belajar mengembangkan keterampilan berpikir tingkat tinggi. Ia pun berharap dapat terus mengembangkan pemahaman tentang keterampilan berpikir tingkat tinggi.

“Seandainya menjadi rezeki saya dikirim Kementerian ke luar negeri, saya akan bergembira sekali karena saya akan banyak belajar tentang pembelajaran yang riil seperti apa, pembelajaran abad 21 di negara luar. Yang nanti akan saya kembangkan di sekolah saya,” harap Khoiriah Juara I Pemilihan Guru dan Tenaga Kependidikan Berprestasi dan Berdedikasi Tingkat Nasional Tahun 2019 kategori lomba Guru SMP Berprestasi.

Recent Posts

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

2 jam yang lalu

Kemenag Ajak FKUB Se-Indonesia Tanam Sejuta Pohon Matoa

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengajak Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di seluruh Indonesia untuk…

3 jam yang lalu

Dukung Swasembada Pangan, Menteri PU Gelar Panen Raya dan Pameran Teknologi IPHA

MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmennya dalam mendukung program swasembada…

7 jam yang lalu

DPR Soroti TNI Diduga Intimidasi Acara Mahasiswa, Hormati Kebebasan Akademik dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyesalkan peristiwa dugaan intimidasi oleh anggota…

7 jam yang lalu

INTANI – IMP168 Kerjasama gandeng Forum Bumdes untuk Swasembada Pangan Berkelanjutan

MONITOR, Yogyakarta - Perkumpulan Insan Tani dan Nelayan (INTANI) menjalin kerjasama (MoU) dengan PT Indoraya…

12 jam yang lalu

Hutama Karya Siap Serap SDM Unggul Melalui Program Rekrutmen Bersama BUMN 2025

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) membuka pintu bagi generasi muda untuk…

14 jam yang lalu