MEGAPOLITAN

Walikota Jakarta Barat Lakukan Revitalisasi Rumah Dinas

MONITOR, Jakarta – Perhatian Walikota Jakarta Barat (Jakbar) Rustam Effendi terhadap kinerja lurah di wilayahnya tak perlu diragukan. Pasalnya, untuk menunjang kinerja lurah, orang nomor satu di wilayah Jakbar ini memberikan perhatian kepada lurah mulai dari kantor hingga rumah dinas lurah.

“Untuk keberadaan kantor lurah di wilayah Jakbar, alhamdulilah di tahun ini sudah diperbaiki semuanya. Tinggal di tahun depan saya fokus memperbaiki keberadaan rumah dinas kelurahan,” ungkap Walikota Jakbar Rustam Effendy kepada MONITOR, di Gedung DPRD DKI, Kamis (15/8).

Dikatakan Walikota yang berasal dari putra Betawi ini, sedikitnya ada 10 rumah dinas lurah yang akan diperbaiki. Dan anggaran untuk perbaikan 10 rumah dinas tersebut anggarannya akan diusulkan pada APBD 2020.

“Berapa anggaran yang akan diusulkan saya lupa. Namun yang jelas ada 10 rumah dinas lurah yang akan kita perbaiki,” terangnya.

Berbicara soal perbaikan rumah dinas, lanjut Rustam, ini masalah yang sangat penting untuk diperhatikan karena berkaitan dengan penunjang kinerja lurah.

“Jadi kalau rumah dinas lurah sudah diperbaiki, tidak ada lagi ada alasan lurah yang tak mau menempati. Sebab selama ini lurah menolak untuk tinggal di rumah dinas dengan alasan tak layak huni. Akhirnya mereka memilih tinggal di rumah pribadi yang lokasinya di luar Jakarta,” paparnya.

Karena memilih tinggal ditempat pribadi yang berada di luar Jakarta, akhirnya menggangu kinerjanya.

Sementara itu Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi, meminta semua walikota agar bisa memperhatikan semua sarana dan prasarana penunjang kinerja lurah di semua wilayah Jakarta.

“Saya kira kalau ada kantor atau rumah dinas lurah yang harus diperbaiki maka harus diperbaiki jangan dibiarkan rusak karena ini berkaitan dengan pelayanan dan kinerja lurah” tegas Pras, panggilan akrab Prasetio Edi Marsudi.

Bahkan Pras pun mengakui, kalau di wilayah Jakarta Barat masih ada kantor dan rumah dinas lurah yang sudah layak diperbaiki.

Recent Posts

Kosmetik Berbahaya Marak di Pasaran, Puan: Perlindungan Konsumen Harus Dijamin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti temuan 16 item kosmetik yang terbukti…

41 menit yang lalu

Pasca Lebaran Roojai Catat Klaim Asuransi Mobil Melonjak, Apa Penyebabnya?

MONITOR, Jakarta - Lebaran selalu identik dengan mudik, tradisi tahunan yang membuat jutaan orang pulang…

58 menit yang lalu

Donald Trump Protes Kebijakan Halal Indonesia, PBNU Minta AS Ikut Aturan

MONITOR, Jakarta - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump protes terhadap kebijakan halal yang diterapkan Indonesia…

3 jam yang lalu

Komisi X DPR Berduka Paus Fransiskus Tiada, Harap Semangat Majukan Pendidikan Tetap Menyala

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, MY Esti Wijayanti sangat berduka atas…

3 jam yang lalu

Menag Tulis Pesan Duka di Kedutaan Vatikan atas Berpulangnya Paus Fransiskus

MONITOR, Jakarta - Langit Jakarta masih berawan ketika Menteri Agama Republik Indonesia, Nasaruddin Umar, melangkah…

4 jam yang lalu

Raker dengan OIKN, DPR Singgung Soal Lorem Ipsum Dolor Amet di Tugu Titik 0 IKN

MONITOR, Jakarta - Tulisan “Lorem Ipsum Dolor Amet” di tugu Titik 0 IKN yang beberapa…

5 jam yang lalu