PEMERINTAHAN

Serahkan Hewan Qurban, Menteri Jonan: Wujud Kesetiakawanan Sosial

MONITOR, Jakarta – Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Ignasius Jonan menyerahkan hewan qurban kepada Panitia Penerimaan Hewan Qurban Masjid Al-Muhajirin Kementerian ESDM (12/8). Berqurban menurut Menteri, selain merupakan ajaran agama juga merupakan wujud dari kesetiakawanan sosial antar sesama. Berqurban ditambahkan Menteri, seluruh daging qurban akan diserahkan kepada saudara-saudara kita yang masih membutuhkan.

“Di era modern ini, berqurban disamping merupakan akidah agama, itu juga wujud dari kesetiakawanan sosial. Jadi sebenarnya kita itu sharing berbagi kepada saudara-saudara kita, kepada sesama yang membutuhkan atau yang perlu untuk kita sharring, sebenarnya itu semangatnya,” ujar Jonan sebelum menyerahkan hewan qurban kepada Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Al-Muhajirin Kementerian ESDM.

Menteri ESDM juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terlaksananya acara ini, mengingat dari tahun ke tahun jumlah yang berqurban terus bertambah. “Kalau saya lihat semakin lama partisipasinya semakin banyak. Hal ini membuktikan bahwa belum tentu penghasilan makin banyak namun kerelaannya (untuk berkurban) makin besar. Hal tersebut yang menurut saya paling penting,” lanjut Jonan.

Ketua DKM Masjid Al-Muhajirin Kementerian ESDM, Hufron Asrofi menambahkan dalam laporannya, hewan qurban yang berhasil dikumpulkan panitia berjumlah 14 kambing/domba dan 7 Sapi. Seluruh hewan qurban ini akan didistribusikan untuk masyarakat di sekitar kantor Kementerian ESDM dan pegawai-pegawai di unit-unit dilingkungan Kementerian ESDM di Jakarta yang membutuhkan.

“Untuk nanti dagingnya akan didistribusikan kepada mereka yang membutuhkan di lingkungan unit-unit ESDM di Jakarta. Selain itu juga akan disalurkan kepada kelurahan, para petugas lapangan dan juga para pedagang kecil di sekitar kantor Kementerian ESDM,” ujar Hufron.

Recent Posts

Menag Harap Halal Bihalal Idulfitri Jadi Momen Syukuri Kedamaian Indonesia

MONITOR, Jakarta - Halal bihalal menjadi salah satu tradisi masyarakat Indonesia pada momen Idulfitri. Menag…

2 jam yang lalu

Peringati Hari Nelayan, Prof Rokhmin harapkan Negara Beri Dukungan Lebih Kuat

MONITOR - Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan yang juga guru besar Fakultas Perikanan dan…

4 jam yang lalu

Jasa Marga Catat 1,1 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H1 s.d H+4 Libur Idulfitri 1446H

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 1.194.225 kendaraan kembali ke wilayah…

8 jam yang lalu

Jangan Tertipu! Semua Biaya PPG PAI Kemenag Ditanggung Pemerintah

MONITOR, Jakarta - Kemenag menegaskan bahwa semua biaya untuk Pendidikan Profesi Guru (PPG) Pendidikan Agama…

9 jam yang lalu

Sambut Arus Balik Lebaran 2025, Pertamina Patra Niaga Jaga Kelancaran Distribusi Energi di Maluku

MONITOR, Jakarta - Sambut puncak arus balik lebaran, Pertamina Patra Niaga terus memperkuat pemantauan dan…

10 jam yang lalu

Jasa Marga Dukung Penuh Rekayasa Lalu Lintas One Way Nasional Arus Balik dari Arah Timur Via Jalan Tol Trans Jawa

MONITOR, Semarang - Atas diskresi kepolisian, PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mendukung penuh pemberlakuan rekayasa…

11 jam yang lalu