MEGAPOLITAN

Bongkar Kasus IMB di Pulau Reklamasi, DPRD DKI Didesak Bentuk Pansus

MONITOR, Jakarta – Aksi penolakan terhadap dikeluarkannya IMB di Pulau Reklamasi masih terjadi. Puluhan mahasiswa yang berasal dari Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Jakarta Timur, kembali menggelar aksi demo di Gedung DPRD DKI.

Mereka menuntut agar para wakil rakyat Jakarta membentuk pansus reklamasi yang tujuan untuk membongkar siapa saja pejabat ataupun mafia yang terlibat dalam pembuatan ratusan IMB di Pulau Reklamasi tersebut.

“Anggota DPRD DKI Jakarta jangan hanya diam saja melihat kasus terbitnya IMB di Pulau Reklamasi ini. DPRD DKI harus membentuk pansus reklamasi,” teriak koordinasi aksi Abraham.

Abraham pun berkeyakinan dalam penerbitan IBM tersebut melibatkan oknum pejabat di Pemprov DKI.

“Tugas pansus nanti yang akan membongkar siapa saja oknum pejabat di Pemprov DKI yang terlibat dalam penerbitan IMB ini,” tegasnya.

Tak hanya itu, Abraham pun mendesak Gubernur Jakarta Anies Baswedan, untuk mencabut kembali IMB yang telah dikeluarkannya. Sebab dalam proses pembangunan di pulau D, Anies telah melakukan tindakan tegas dengan menyegel ratusan bangunan di pulau tersebut karena terbukti tidak didukung dengan dokumen-dokumen yang jelas.

“Anehnya, Anies saat ini malah mengeluarkan ratusan IMB di pulau tersebut. Ini ada apa ?,” tanya Abraham.

Jika melihat fenomena ini, kata Abraham, Pemprov DKI dibawah kepemimpinan Anies, mengalami krisis tata kelola yang baik dan banyak prosedur-prosedur yang dilanggar yang akhirnya menjadi tidak profesional.

“Ini bisa dilihat ketika Anies mengeluarkan IMB. Anies terlihat ter buru-buru, sehingga tidak ada transparansi kepada publik dan sejumlah lembaga-lembaga terkait di DKI,” pungkasnya.

Recent Posts

Jordan Thompson Resmi Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro

MONITOR, Jakarta - Jakarta Pertamina Enduro (JPE) resmi merekrut salah satu opposite terbaik dunia, Jordan Thompson.…

18 menit yang lalu

Sehari Jelang Penutupan, 208.514 Jemaah Reguler Lunasi Biaya Haji

MONITOR, Jakarta - Tahap II Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) menyisakan satu hari. Proses…

1 jam yang lalu

Kemenperin Miliki Fasilitas Produksi Obat Bahan Alam

MONITOR, Jakarta - Industri obat bahan alam (OBA) Indonesia masih mencatatkan kinerja yang baik di…

2 jam yang lalu

Susun Regulasi, Kemenag siapkan Ma’had Aly menjadi Pusat Keilmuan

MONITOR, Depok - Kementerian Agama (Kemenag) RI melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Islam terus memacu percepatan…

5 jam yang lalu

Indonesia dan Arab Saudi Tingkatkan Kerja Sama di Industri Petrokimia dan Hilirisasi Mineral

MONITOR, Jakarta - Indonesia dan Arab Saudi terus berupaya meningkatkan kerja sama yang komprehensif di…

9 jam yang lalu

Nelayan Keluhkan Sulit Cari Ikan Akibat Pagar Laut, DPR Minta Pemerintah Segera Bertindak

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Daniel Johan merespons keluhan para nelayan akibat…

14 jam yang lalu