Gubernur Jawa timur Khofifah Indar Parawansa melepas jamaah haji asal embarkasi Surabaya
MONITOR, Jakarta – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa hari ini melepas jamaah haji asal Embarkasi Surabaya, yang merupakan kloter pertama dari Indonesia. Mereka dijadwalkan akan terbang ke Madinah pada Sabtu (6/7) dini hari.
Diketahui, kloter pertama asal Embarkasi Surabaya ini diterima sekaligus dilepas oleh Menteri Agama Lukman Hakim saifuddin pada Jumat (5/7), termasuk dalam Gelombang I yang diterbangkan pada 6-19 Juli 2019, sedangkan gelombang II akan diberangkatkan pada 20 Juli-5 Agustus 2019.
Saat melepas jamaah, Khofifah berspesan agar mereka khusyuk menunaikan ibadah haji agar menjadi haji mabrur. Ia meminta para jamaah agar tidak lupa mendoakan keluarga, kerabat, teman hingga Tanah Air tercinta.
“Kepada jamaah, saya berpesan agar khusyuk beribadah dan semoga menjadi haji yang mabrur. Mereka adalah duta bangsa. Jangan lupa selain mendoakan diri, keluarga, kerabat dan saudara kita, saya meminta untuk juga mendoakan Indonesia,” ujar Khofifah Indar Parawansa, Jumat (5/7).
Tak lupa, mantan Menteri Sosial ini berharap agar negeri ini terus damai dan sejahtera rakyatnya.
“Semoga Indonesia bisa menjadi negara yang damai, maju dan sejahtera. Negara yang baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur,” tambahnya.
MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…
MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…
MONITOR, Jakarta - Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Aster Panglima TNI Mayjen TNI…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan dukacita atas wafatnya pemimpin tertinggi Gereja…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan duka mendalam atas wafatnya Pemimpin Umat Katolik…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, TB Hasanuddin menegaskan bahwa Tentara Nasional Indonesia…