HUKUM

Jelang Sidang ke-4, MK Minta Daftar Saksi hingga CV Ahli Dikumpulkan lebih awal

MONITOR, Jakarta – Ketua Majelis Hakim Konstitusi Anwar Usman mengatakan bahwa majelis hakim akan kembali menggelar sidang sengketa hasil suara pemilihan presiden (Pilpres) 2019, pada Jumat (21/6).

“Untuk sidang agenda hari ini (mendengarkan saksi/ahli dari termohon) sudah selesai, untuk sidang selanjutnya ditunda besok hari Jumat tanggal 21 Juni 2019, jam 09.00 WIB,” kata Anwar dalam ruang sidang, gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta Pusat, Kamis (20/6).

Menurut dia, agenda sidang besok, pihaknya akan mendengarkan keterangan saksi dan ahli dari pihak terkait dalam hal ini tim kuasa hukum pasangan calon Jokowi-Ma’ruf.

“Agenda mendengar keterangan saksi dan ahli pihak terkait serta pengesahan alat bukti pihak terkait dan Bawaslu,” sebut dia.

Dalam kesempatan itu, Anwar sempat mengingatkan agar daftar saksi dan ahli yang akan dihadirkan dan diperdengarkan untuk diserahkan kepada majelis.

“Untuk daftar saksi dan ahli supaya diserahkan lebih awal, dan pokok-pokok keterangan yang akan disampaikan supaya dibuat sedemikian rupa, serta ahli CV-nya diserahkan juga,” pungkasnya.

Recent Posts

KPK dan Kementerian Imipas Gelar Audiensi Pemberantasan Korupsi

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menjalin sinergi lintas sektor guna meningkatkan efektivitas…

2 jam yang lalu

Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…

4 jam yang lalu

Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta untuk Juara MTQ Internasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…

6 jam yang lalu

Kemenag Perjuangkan Juara MTQ Internasional Diangkat Jadi PNS

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya mengangkat juara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) internasional…

6 jam yang lalu

Oppo Jadi Mitra PSSI, Erick Thohir: Dorong Timnas Terus Jaga Trust

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berterima kasih kepada para sponsor yang makin…

7 jam yang lalu

Tidak Ingin Ada PHK di Indofarma, Wamen Noel: Saya Bukan Malaikat, Ayo Kita Berjuang

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan (Noel) mengajak karyawan PT Indonesia…

10 jam yang lalu