HUKUM

Lapas Narkotika Sumut Rusuh, DPR Soroti Kinerja Kemenkumham

MONITOR, Jakarta – Ketua DPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mendesak agar Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) untuk segera mengevaluasi seluruh sistem lembaga pemasyarakatan (Lapas) di seluruh Indonesia.

Hal itu menanggapi kericuhan yang terjadi di Lapas Narkotika Kelas III Jinak, Langkat, Provinsi Sumatera Utara (Sumut), kemarin yang menyebabkan ratusan warga binaan kabur dan kejadian tersebut sudah terjadi dua kali dalam kurun waktu seminggu.

“Segera selakukan evaluasi seluruh sistem di Lapas, baik sistem manajemen pengelolaan maupun pengawasan di dalam Lapas,” kata Bamsoet, di Jakarta, Jumat (17/5).

Selain itu, mantan ketua komisi III DPR RI itu juga meminta supaya pihak kementerian terkait melakukan kajian kapasitas Lapas yang layak, serta melakukan penyesuaian antara jumlah sel tahanan dengan warga binaan yang ada. “Mengingat kondisi lapas yang overcapacity sering kali menjadi pemicu utama rusuh di sejumlah Lapas,”papar dia.

Ia pun juga meminta agar Kemenkumham melalui Dirjen PAS untuk menjamin bahwa setiap warga binaan di Lapas maupun di rumah tahanan (Rutan) mendapatkan hak nya sesuai aturan perundang-undangan No. 12 tahun 1995 tentang Permasyarakatan.

“Mendorong Kepolisian untuk terus melakukan pencarian warga binaan yang kabur hingga seluruhnya dapat tertangkap, mengingat hal tersebut akan meresahkan masyarakat sekitar,” ujarnya.

Masih dikatakan Bamsoet, agar Lapas Narkotika Kelas III Hinai berkerja sama dengan Kepolisian untuk menyebarkan identitas warga binaan yang masih buron supaya masyarakat dapat membantu dalam melakukan pencarian. “Melaporkan jika mendapati orang yang ciri-cirinya serupa dengan identitas yang disebarkan,” saran politikus Golkar itu.

Recent Posts

PGN Terima Tambahan LNG, Perkuat Ketahanan Pasokan Gas Nasional

MONITOR, Jakarta - PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) kembali memperkuat ketahanan pasokan gas nasional…

10 menit yang lalu

DPR Dorong Program MBG Kurangi Penggunaan Wadah Plastik Agar Lebih Go Green

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Daniel Johan mendorong agar program Makan Bergizi…

1 jam yang lalu

Tabur Benih Melati Buktikan Peran Strategis Koperasi dalam Produksi dan Distribusi Benih Nasional

MONITOR, Jakarta - Keberhasilan Koperasi Produsen Tabur Benih Melati dalam meningkatkan kapasitas produksi benih hingga…

2 jam yang lalu

DPR Harap Jubir Istana Pengganti Hasan Nasbi, Sensitif HAM dan Visioner Secara Etika

MONITOR, Jakarta - Dua pekan sudah Hasan Nasbi memutuskan mundur dari jabatannya sebagai Kepala Kantor…

2 jam yang lalu

Kemenag Ingatkan Bahaya Gunakan Visa Non-Haji ke Tanah Suci

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama RI kembali mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai penawaran ibadah haji tanpa…

3 jam yang lalu

PHK Terus Meningkat, Puan Dorong Pemerintah Dampingi Transisi Pekerja Formal yang Beralih ke Sektor Informal

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani memberikan perhatian serius terhadap fenomena meningkatnya pemutusan…

3 jam yang lalu