MEGAPOLITAN

Pemprov DKI Nyalakan Lampu JPO Gelora Berwarna Bendera Sri Lanka

MONITOR, Jakarta – Aksi solidaritas dilakukan Pemprov DKI Jakarta terhadap korban serangan bom di Sri Lanka. Rupanya, Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) di kawasan Gelora diubah warna lampunya seperti warna bendera kebangsaan Srilanka selama satu minggu kedepan.

Hal itu diutarakan Gubernur DKI Jakarta Aniea Baswedan. Ia menyebut, aksi menyalakan warna bendera Srilanka pada JPO Gelora sebagai bentuk solidaritas terhadap para korban di Srilanka.

“Sejak semalam, JPO Gelora dinyalakan warna bendera Sri Lanka selama satu minggu. Sebagai penanda solidaritas Jakarta bersama saudara-saudara kita di Kolombo dan mendoakan semuanya bisa segera kembali pulih seperti sedia kala,” tutur Anies Baswedan, Senin (22/4) malam.

Dari informasi yang dihimpun, ada delapan ledakan mengguncang kota Kolombo, ibukota Sri Lanka, dan dua kota lainnya. Anies menyebut peristiwa tersebut adalah brutal dan biadab. Ia pun mengutuk keras aksi serangan teror yang terjadi pada Minggu, 21 April 2019 lalu.

“Kita semua marah dan berduka. Tercatat sampai kini, 290 orang meninggal. Dan lebih dari 400 orang luka-luka,” tegas Anies.

“Kami mengutuk keras kebiadaban ini. Atas nama Pemprov DKI Jakarta dan masyarakat Ibukota, ijinkan kami menyampaikan rasa duka amat mendalam. Pada Sri Lanka, pada Kolombo, pada tiap istri, suami, anak, ayah, ibu, dan keluarga dari tiap nyawa yang melayang. Dukamu adalah dukaku, adalah duka kita semua,” tambah Anies.

Recent Posts

Pasca Lebaran Roojai Catat Klaim Asuransi Mobil Melonjak, Apa Penyebabnya?

MONITOR, Jakarta - Lebaran selalu identik dengan mudik, tradisi tahunan yang membuat jutaan orang pulang…

15 menit yang lalu

Donald Trump Protes Kebijakan Halal Indonesia, PBNU Minta AS Ikut Aturan

MONITOR, Jakarta - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump protes terhadap kebijakan halal yang diterapkan Indonesia…

2 jam yang lalu

Komisi X DPR Berduka Paus Fransiskus Tiada, Harap Semangat Majukan Pendidikan Tetap Menyala

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, MY Esti Wijayanti sangat berduka atas…

3 jam yang lalu

Menag Tulis Pesan Duka di Kedutaan Vatikan atas Berpulangnya Paus Fransiskus

MONITOR, Jakarta - Langit Jakarta masih berawan ketika Menteri Agama Republik Indonesia, Nasaruddin Umar, melangkah…

3 jam yang lalu

Raker dengan OIKN, DPR Singgung Soal Lorem Ipsum Dolor Amet di Tugu Titik 0 IKN

MONITOR, Jakarta - Tulisan “Lorem Ipsum Dolor Amet” di tugu Titik 0 IKN yang beberapa…

4 jam yang lalu

Fahri Hamzah Klaim Program Perumahan Massal Dorong Lapangan Kerja dan Investasi Asing

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri (Wamen) Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) sekaligus Wakil Ketua Umum…

5 jam yang lalu