POLITIK

Saksikan Kampanye Jokowi di Jateng Bikin Erick Thohir Merinding

MONITOR, Cirebon – Kampanye akbar yang digelar calon presiden (capres) nomor urut 01,Joko Widodo (Jokowi) di Brebes, Tegal dan Banyumas berelangsung sukses, Kamis (4/4) kemarin. Ribuan massa terlihat memadati acara kampamye akbar tersebut.

Bahkan Jokowi pun terlihat bersemangat ketika melihat massa pedukungnya yang tumpah ruah dan setia mendengarkan kampanye politiknya.

“Alhamdulilah kampanye akbar di Brebes, Tegal dan Banyumas semuanya berlangsung sukses,”ungkap Ketuan Tim Kemenangan Nasional (TKN) Jokowi-Maruf Amin, Erick Tohir Kepada Monitor di Cafe Lawang Abang, Cirebon.

Bahkan kata Erick, dirinya sempat merinding ketika melihat Jokowi menghadiri kampanye Jokowi di Brebes dan Tegal.

“Saat kampenye di Brebes Jokowi rela hujan-hujanan dan di tegal itu ada sekitar 120.000 massa yang ikut acara kampanye. Itu yang bikin saya merinding,”ungkapnya.

Erick pun mengatakan selama menggelar kampenye akbar dibeberapa wilayah di Indonesia, masyarakat begitu antusias ingin ikut dalam acara kampanye Jokowi.

“Seperti saat kampanye akbar di Batam, disana pun antusias masyarakat yang ingin mengikuti acara kampanye Pak Jokowi begitu besar. Bahkan ketika kami baru turun dari pesawat sudah terlihat masyarakat yang menyapa kami dan ikut serta dalam kampanye Pak Jokowi. Begitu pun saat kami kampanye di Papua dan sekitarnya,”terangnya.

Setelah menggelar acara kampanye akbar di Tegal, Brebes dan Banyumas, Erick Thohir pun mengatakan, Hari ini Jokowi melakukan kampanye di Cirebon.

“Di Cirebon ini, Pak Jokowi akan menyapa semua masyarakat Cirebon khususnya para nelayan disana,”pungkasnya.

Recent Posts

Tunjangan Guru PAI Non ASN Naik Rp500 Ribu, Pencairan Dirapel

MONITOR, Jakarta - Ada kabar baik dari Kementerian Agama untuk guru Pendidikan Agama Islam (PAI)…

23 menit yang lalu

Bela Rakyat, DPR Akan Fasilitasi Penyelesaian Polemik Tutupnya Pusat Kebugaran yang Rugikan 1.000 Konsumen

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI, Rivqy Abdul Halim menyoroti polemik penutupan seluruh…

1 jam yang lalu

RI Debut di BRICS, Ketua BKSAP DPR: Indonesia Kian Tegaskan Nonblok dan Jadi Pemain Berpengaruh

MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antara Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera…

2 jam yang lalu

Kemenag Dorong Ekosistem Ekonomi Pesantren Melalui Program Kampung Keren

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama terus memperkuat program Kemandirian Pesantren sebagai…

3 jam yang lalu

Komisi X DPR Soroti Kecurangan Pengondisian Nilai Rapor di SPMB 2025

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI Lalu Hadrian Irfani mengatakan pihaknya akan…

3 jam yang lalu

Ketiga Kalinya, Dirut Jasa Marga Kembali Berikan Diskon Tarif Tol 20 Persen di 12 Ruas Tol Strategis Jasa Marga

MONITOR, Jakarta - Direktur Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Rivan Achmad Purwantono kembali menunjukkan…

4 jam yang lalu