MONITOR, Jakarta – Sekjen DPP PAN Eddy Soeparno memuji keberhasilan pemerintahan Joko Widodo dalam membangun sarana infrastruktur di Indonesia. Eddy mengakui, Indonesia mulai mengejar ketertinggalan pembangunan infrastruktur dari negara lain.
“Kita juga sepakat bahwa pembangunan infrastruktur bagus dan menjadikan Indonesia terlihat lebih maju seperti negara-negara lain,” ujar Eddy Soeparno, Rabu (6/3).
Namun bagi Eddy, pembangunan infrastruktur bukanlah hal utama yang dibutuhkan rakyat.
“Tapi kita lebih sepakat bahwa infrastruktur bukan hal utama yang paling dibutuhkan rakyat saat ini,” terangnya.
“Karena selain pembangunan infrastruktur yang jor-joran, rakyat tetap butuh harga sembako terjangkau, akses lapangan kerja dan keberpihakan kepada para petani dengan cara tidak mengimpor,” tegasnya.
Eddy berharap, presiden selanjutnya akan mendengar “jeritan” rakyat tentang kebutuhan urgen tersebut.
MONITOR, Jakarta - Presiden Prabowo Subiyanto memberi perhatian penuh pembangunan pendidikan di pondok pesantren dan…
MONITOR, Lebak - Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lebak, KH. Asep Saefullah mengajak…
MONITOR, Bekasi - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menggelar kegiatan Doa Bersama dan Santunan Anak…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) meyakinkan otoritas Amerika Serikat terkait mutu dan…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI Ahmad Irawan menyoroti kasus penangkapan Gubernur Bengkulu…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani berharap peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2024…