SUMATERA

Benny Tatung Apresiasi Kemenangan Tim Garuda Muda

MONITOR, Pali – Keberhasilan Timnas Indonesia U-22 menjuarai Piala AFF U-22 2019 di Kamboja, Selasa (26/2/2019), mendapat apresiasi banyak pihak, tak terkecuali Benny Martha Benyamin Tatung. Caleg DPR RI ini menyebut kemenangan Indonesia itu menjadi pengejawantahan atau perwujudan putri – putri terbaik Indonesia mampu berlaga di pentas Internasional.

Pada laga final, Timnas Indonesia U-22 yang diarsiteki Indra Sjafri mengalahkan Thailand dengan skor 2-1. Gelar tersebut disambut gembira segenap masyarakat Indonesia, baik yang mendukung langsung ke Kamboja maupun di Tanah Air.

Benny juga memberi apresiasi dan selamat atas kemenangan yang membanggakan seluruh masyarakat Indonesia itu. “Selamat dan sukses atas kemenangan Tim Garuda semalam. Tim Indonesia tampil sebagai juara Piala AFF U-22 2019 dalam laga yang ketat di Phnom Penh, Kamboja. Pada partai final tadi malam, Timnas Indonesia U-22 menaklukkan Thailand dengan skor 2-1. Luar biasa,” ungkapnya saat dimintai komentar di PALI, (26/2/2019).

Presiden Jokowi mengatakan bahwa Kemenangan ini merupakan pengejawantahan Bhinneka Tunggal Ika yang sebenar-benarnya, karena pemain Timnas Indonesia U-22 berasal dari berbagai daerah, suku, dan agama. Di lapangan, perbedaan itu menjelma jadi harmoni dan kekuatan yang menghasilkan gelar juara,” imbuh Jokowi.

Benny yang merupakan tokoh masyarakat Sumsel itu juga menyampaikan harapan khusus setelah momen menggembirakan itu. “Kita tentu bangga atas prestasi tim kebanggaan kita yang berlaga tadi malam. Semoga kemenangan ini menjadi awal bagi kebangkitan dan kemajuan sepak bola Indonesia. Sehingga kedepan sepak bola Indonesia mampu kembali menorehkan prestasi di pentas dunia” tandasnya.

Recent Posts

Dari Limbah Jadi Harapan, Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja

MONITOR, Jakarta - Rumah Tamadun, UMKM binaan Rumah BUMN Pertamina Pekanbaru sekaligus pemenang Pertamina UMK…

18 menit yang lalu

Kemenag Siapkan Program Pesantren Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini menyiapkan program pesantren ramah lingkungan. Terobosan ini menjadi…

6 jam yang lalu

Partai Gelora: Indonesia Bisa Berselancar Dalam Kebijakan Tarif Dagang Trump

MONITOR, Jakarta - Dalam perdagangan internasional dan geoekonomi, setiap negara biasanya fokus pada kepentingan nasionalnya…

7 jam yang lalu

Dukungan Pertachem Dalam Hilirisasi Industri Strategis Nasional Menuju Swasembada Energi

MONITOR, Jakarta - Sebagai bagian dari komitmen nasional menuju swasembada energi dan penguatan industri hilir…

7 jam yang lalu

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

13 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

15 jam yang lalu