Ani Yudhoyono dirawat di RS di Singapura
MONITOR, Singapura – Istri mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono, Ani Yudhoyono dikabarkan tengah mengidap kanker darah. Kabar mengejutkan tersebut disampaikan langsung oleh sang suami Susilo Bambang Yudhoyono melalui Channel Resmi pendiri Partai Demokrat tersebut.
“Atas nama ibu Ani dan keluarga besar SBY, saya mohon doa dari para sahabat agar Allah SWT Tuhan yang maha kuasa dengan takdir dan kuasanya memberikan kesembuhan kepada istri tercinta ibu Ani atau Kristiani Herawati binti Sarwo Edhi Wibowo agar ibu Ani dapat menjalankan kegiatan sehari-hari nya di tanah air,” kata SBY melalui rekaman video yang diunggahnya dari Singapura, Rabu (13/2).
Sontak masyarakat geger, terbukti hari ini tagar Cepat Sembuh Bu Ani terus bertengger di jajaran tranding topik Twitter.
Dalam videonya, SBY juga mengungkapkan, perempuan yang akrab disapa Bu Ani itu menjalani perawatan sejak tanggal 2 Februari 2019 lalu di Singapura atas tim dokter Kepresidenan Indonesia.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada presiden Jokowi dan pemerintah utamanya tim dokter kepresidenan atas perhatian dan bantuan yang diberikan dalam pengobatan ibu Ani,” ujarnya lagi.
MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan komitmennya dalam…
MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera, menyampaikan…
MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…
MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…
MONITOR, Jakarta - Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Aster Panglima TNI Mayjen TNI…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan dukacita atas wafatnya pemimpin tertinggi Gereja…