PARLEMEN

DPR Minta Indeks Kualitas Layanan Haji Ditingkatkan

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily mendesak Kementerian Agama untuk meningkatkan kualitas pelayanan penyelenggaraan ibadah Haji, yang sebelumnya dari tahun ke tahun, telah terjadi peningkatan kualitas indeks yang baik, yakni sebesar 85,63 persen.

Menurut Ace, hal tersebut merupakan sesuatu yang luar biasa dan ia berharap di tahun 2019 agar pelayanan Haji semakin ditingkatkan.

Legislator Partai Golkar itu mengaku, Komisi VIII DPR RI tetap akan memberi tekanan terhadap Kemenag berupa layanan akomodasi Haji yang berbeda dengan tahun sebelumnya.

Ia juga menyarankan, agar zonasi bagi jemaah Hsaji Indonesia dibagi ke dalam beberapa wilayah untuk meminimalisir kejadian-kejadian yang tidak diinginkan di masa sebelumnya.

“Komisi VIII DPR tetap memberikan tekanan kepada Kemenag agar memperhatikan layanan akomodasi agak berbeda dengan tahun sebelumnya. Kita minta di Mekkah untuk zonasinya per wilayah atau per embarkasi. Jadi misalnya Provinsi Jawa Barat dalam satu sektor, Jawa Tengah dalam satu sektor, demikian juga dengan daerah-daerah yang lain,” ujar Ace, belum lama ini.

Selain itu, ia juga meminta Kemenag untuk memberikan layanan bis salawat dengan alasan bahwa ada beberapa pemondokan di Mekkah yang jaraknya cukup jauh apabila para Jemaah harus berjalan kaki. Untuk itu, bis shalawat tersebut nantinya bertujuan untuk mengakomodasi Jemaah Indonesia yang akan mengunjungi Masjidil Haram.

“Layanan bus shalawat tersebut yang dari Masjidil Haram ke pemondokan itu nanti hanya kita buat satu kali naik, jadi jangan sampai beberapa kali naik. Kemarin itu masih ada jemaah sampai sekitar dua kali naik bis. Karena itulah yang akan merepotkan jamaah kita. Nah ini kita mohon kepada Kementerian Agama,” pungkas politisi dapil Banten itu.

Recent Posts

Soroti Kasus Penembakan Brutal, DPR Singgung Longgarnya Keamanan di Tempat Hiburan Malam

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyoroti kasus penembakan brutal yang menewaskan…

39 menit yang lalu

Miris Kasus Anak Bakar 13 Rumah karena Terinspirasi Game, DPR Bicara Soal Darurat Konten Kekerasan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Selly Andriany Gantina mengaku prihatin dengan peristiwa…

2 jam yang lalu

Pupuk Organik Hayati Extragen Dongkrak Hasil Panen Raya Padi 100 Hari Kerja Pemkab Bogor

MONITOR, Bogor - Petani padi Desa Sibanteng, Kecamatan Leuwisadeng Kabupaten Bogor menggelar Panen Raya Padi…

3 jam yang lalu

DPR Desak Menhub Tindak Tegas Truk ODOL, Audit Nasional Jangan Tunggu Korban Bertambah!

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi V DPR RI, Ahmad Fauzi, dengan tegas meminta Kementerian Perhubungan…

4 jam yang lalu

Politeknik Kemenperin Latih Ratusan Pelaku Industri di Bidang Agro

MONITOR, Jakarta - Industri agro merupakan salah satu sektor strategis yang juga turut berperan penting…

4 jam yang lalu

Lifepal Gelar Seminar Asuransi, Kupas Tuntas Strategi Kendalikan Lonjakan Biaya Kesehatan Karyawan

MONITOR, Jakarta - Lifepal, marketplace asuransi terbesar di Indonesia, kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung keberlanjutan…

5 jam yang lalu