POLITIK

Aksi Fadli Zon Tiru Jokowi Pangkas Rambut Tuai Cibiran Netizen

MONITOR, Jakarta – Waketum DPP Gerindra Fadli Zon kembali membuat ulah. Kali ini, ia melakukan aksi potong rambut ditemani sahabatnya Ahmad Dhani, istrinya Mulan Jameela dan beberapa rekan-rekannya di Situ Bagendit, Garut.

Pada laman Twitternya, Fadli mengaku sengaja ingin pencitraan serupa sebagaimana yang dilakukan capres petahana Joko Widodo beberapa waktu lalu di lokasi yang sama.

“Potong rambut sambil pencitraan di titik yang persis sama ketika Pak Jokowi⁩ beberap hari lalu di Situ Bagendit, Garut,” kata Fadli Zon, Jumat (25/1).

Aksi yang dilakukannya cukup menyindir paslon nomor urut 01. Bahkan, Wakil Ketua DPR ini mengatakan, dirinya menjumpai fakta bahwa para pemangkas rambut di Garut kebanyakan adalah pendukung Prabowo.

“Ternyata kebanyakan (hampir semua) para pemangkas rambut Garut pendukung Pak Prabowo,” ujarnya.

Waketum DPP Gerindra Fadli Zon pangkas rambut di lokasi yang sama dengan Jokowi

Foto pangkas rambut Fadli Zon pun viral. Beberapa netizen memuji tingkahnya yang unik. Namun banyak pula yang menghujat aksinya karena mengikuti gaya Jokowi.

“Abis dicukur rambutnya, nanti keramas pake sabun 2 M ya pak,” tulis aprilliyanti***.

“Hahaa Bang jangan ikut-ikutan beli sabun 2 M,” kata oyonk_sr**.

“Bang Fadli kali yang pencitraan. Waktu Jokowi kesana ndak ada poto bareng ngangkat jari,” ujar yunanmuha***.

“Wah mantap pak Fadli Zon. Pokoknya bapak harus sehat selalu sampai akhir bulan April ya pak. Biar bapak bisa ikut menyaksikan Jokowi dilantik lagi menjadi Presiden Indonesia,” kata anggi_di***.

Recent Posts

Rakernas BP4 2025, Menag Rekomendasikan 11 Strategi Mediasi untuk Tekan Angka Cerai

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar merekomendasikan 11 strategi mediasi yang dapat dijalankan…

1 jam yang lalu

DPR Tegaskan Perjuangan Paus Fransiskus Bagi Palestina Harus Dilanjutkan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, Sukamta menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas wafatnya…

1 jam yang lalu

Panen Demplot Bersama Petani, Menteri PU Dorong Penerapan IPHA untuk Swasembada Pangan

MONITOR, Indramayu - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmen pemerintah dalam mendorong penerapan…

1 jam yang lalu

Kosmetik Berbahaya Marak di Pasaran, Puan: Perlindungan Konsumen Harus Dijamin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti temuan 16 item kosmetik yang terbukti…

5 jam yang lalu

Pasca Lebaran Roojai Catat Klaim Asuransi Mobil Melonjak, Apa Penyebabnya?

MONITOR, Jakarta - Lebaran selalu identik dengan mudik, tradisi tahunan yang membuat jutaan orang pulang…

5 jam yang lalu

Donald Trump Protes Kebijakan Halal Indonesia, PBNU Minta AS Ikut Aturan

MONITOR, Jakarta - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump protes terhadap kebijakan halal yang diterapkan Indonesia…

7 jam yang lalu