SUMATERA

Gelar Sosialisasi Empat Pilar, Hinca Pandjaitan XIII ingatkan pentingnya Peran Keluarga cegah Narkoba

MONITOR, Asahan – Anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat/Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (MPR/DPR RI) DR. Hinca IP Pandjaitan XIII, SH., MH., ACCS, kembali menggelar sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Aula Buffet Mangga, Desa Pulau Rakyat Tua, Kecamatan Pulau Rakyat, Kab Asahan, Sumatera Utara, Minggu (16/9/2018).

Pertemuan digelar karena kondisi Sumatra Utara yang sampai saat ini masih dihantui dengan persoalan narkoba. Sumut telah menjadi jalur utama masuknya narkoba baik dari daerah lain maupun dari selat Malaka. Hal mana tentu sangat mengkhawatirkan. Karena itulah Hinca Pandjaitan menyampaikan pentingnya keluarga menjadi benteng terdepan dalam mencegah setiap anggota keluarganya terjerat dalam lubang gelap narkoba

Acara bertajuk Rembug Bangsa bersama Hinca Pandjaitan ini menekankan pentingnya menjungjung tinggi nilai-nilai kekeluargaan dalam kehidupan sosial. Sebagai mana juga yang tertanam di dalam Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI. Di hadapan ibu-ibu yang hadir, Hinca mengatakan “Makna the Power of Emak-Emak itu bukan sembarangan kata, istilah tersebut keluar karena begitu besarnya peran ibu dalam membentengi keluarganya dari semua asupan negatif termasuk narkoba,” ujarnya.

Hinca menambahkan, keluarga adalah sentral, karena itu membangun nilai-nilai kekeluargaan sejak dini agar anak dan angggota keluarga menjadi terbuka dan menjauhi narkoba.

Masyarakat yang hadir dalam acara tersebut menyambut hangat dan antusias. Mereka sepakat dan menyetujui masukan-masukan dan arahan wakil mereka di parlemen tersebut. “Kami senang dapat berjumpa dan mendengar arahan Bang Hinca ini. Hinca Pandjaitan itu anak Asahan, tokoh nasional, kebanggaan Sumatera Utara. Terimakasih sudah melaksanakan Sosialisasi Empat Pilar MPR-RI, kami jadi sådär betapa pentingnya peran keluarga dalam membentengi diri dari penyakahgunaan narkoba,” demikian disampaikan Riduan, salah satu warga yang hadir dalam acara.

Recent Posts

Kemenperin Klaim Desain Kemasan Berperan Penting Angkat Daya Saing Produk IKM

MONITOR, Jakarta - Fungsi kemasan tak sekadar menjadi pemanis atau pelindung bagi sebuah produk, tetapi…

2 jam yang lalu

DPR Berperan Batalkan Program Rumah Subsidi 18 Meter Persegi yang Tak Manusiawi

MONITOR, Jakarta - Kementrian Perumahan dan Kawasan Pemukiman (PKP) akhirnya membatalkan usulan soal wacana pengecilan…

2 jam yang lalu

PT JMTO Raih Prestasi di Turnamen Tenis Meja Direktorat Operasi Jasa Marga 2025

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka mempererat sinergi dan semangat sportivitas antarunit kerja, Direktorat Operasi PT…

3 jam yang lalu

PB IKA-PMII Priode 2025-2030 Resmi Dikukuhkan, Ini Susunanya!

MONITOR, Jakarta - Pengurus Besar Ikatan Keluarga Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB IKA-PMII) priode…

3 jam yang lalu

40 Jemaah Masih Dirawat di Saudi, KUH Rilis Nomor yang Bisa Dihubungi Keluarga

MONITOR, Jeddah - Operasional penyelenggaraan ibadah haji 1446 H selesai pada 11 Juli 2025 seiring…

4 jam yang lalu

Hari Pertama MPLS 2025, Mendikdasmen Imbau Orang Tua Antar Anak ke Sekolah

MONITOR, Sumbawa – Mengawali Tahun Pendidikan 2025/2026, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, mengimbau…

7 jam yang lalu