SUMATERA

Tangkal HOAKS, Stella Dia Tatung Akan Dorong Minat Baca Perempuan

MONITOR, Lahat – Bahaya kabar bohong atau HOAX dalam perkembangan dunia digital akhir-akhir ini bukan sekedar isapan jempol belaka. Lebih lagi dalam politik, Presiden Jokowi bahkan sampai harus berkali-kali mempertanyakan tuduhan PKI yang disematkan padanya.

HOAX bisa menyerang siapa saja, sebab dengan kecepatan dunia informasi sekarang ini, masyarakat cenderung mudah mempercayai hal-hal yang belum tentu kebenarannya. Karenanya untuk mencegah hal tersebut, dibutuhkan minat membaca dengan ketelitian yang tinggi oleh masyarakat.

Demikian dikatakan Stella Dia Tatung, Caleg DPRD Provinsi Sumatera Selatan dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Dalam zaman serba gadget sekarang ini, Stella menilai tingkat minat baca yang rendah bisa membuat orang gampang percaya berita-berita yang tidak jelas kebenarannya.

“Baru membaca judul saja orang kadang sudah percaya. Padahal, isi tulisan atau beritanya seringkali tidak memenuhi unsur kebenaran atau kaidah jurnalistik. Disebar sana-sini, dari grup ke grup, dan seterusnya. Jadilah seperti teori propaganda: kebohongan yang dikerjakan berulang-ulang akan diterima sebagai kebenaran,” ujar Stella saat berdiskusi dengan ibu-ibu di Lahat, Kamis (6/12/2018).

Karenanya tokoh perempuan yang juga seorang pengusaha ini bertekad untuk mendorong tumbuhnya minat baca yang tinggi di kalangan masyarakat, khususnya kaum perempuan Sumsel yang jadi fokus perhatiannya sejak awal.

“Dengan mendorong tumbuhnya minat baca kaum perempuan, termasuk juga ibu-ibu, kita tidak hanya mencegah sebaran HOAX, namun membangun peradaban Sumsel yang lebih maju dan bermutu. Sebab perempuan adalah madrasah pertama dari anak-anak. Sampai terus berjalan dari generasi ke generasi,” pungkas Stella.

Stella Dia Tatung diketahui memang ingin fokus berjuang demi kaum perempuan di Sumatera Selatan. Itikadnya untuk maju ke kursi DPRD Provinsi Sumsel didasarkan pada perjuangan kemajuan kaum hawa.

Recent Posts

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

18 menit yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

2 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

3 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

3 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

12 jam yang lalu

KKP Berhasil Tambah Kuota Tangkap Tuna untuk Indonesia di Sidang IOTC

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menambah kuota tangkapan tiga jenis tuna…

14 jam yang lalu