BERITA

Wakil Ketua Umum MUI Minta Reuni 212 Bebas dari Politik

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengimbau Zainut Tauhid Sa’adi, meminta aksi reuni 212 bebas dari kegiatan politik dan kampanye. Dirinya pun mengimbau, kegiatan tersebut diisi dengan doa dan berzikir demi keselamatan bangsa.

“Sebaiknya kegiatan tersebut murni gerakan moral yang diisi dengan kegiatan berdoa dan berzikir untuk keselamatan bangsa dan negara. Umat dan bangsa merindukan kedamaian dan kesejukan dalam memasuki bulan politik sekarang ini,” ujar Zainut, Minggu 2 Desember 2018.

Secara pribadi, Zainut khawatir jika reuni 212 mulai bergeser pada kepentingan politik praktis. Jika benar demikian, maka reuni 212 disebutnya kontraproduktif.

“Saya khawatir kalau tujuan suci 212 itu sudah mulai bergeser untuk kepentingan politik praktis dan hanya untuk memenuhi hasrat ambisi kekuasaan pasangan calon tertentu. Kalau hal itu terjadi maka tema utama dari reuni 212 untuk persatuan dan kesatuan umat Islam itu kontraproduktif karena justru akan membuat umat semakin terpecah belah,” paparnya.

Sebelumnya, Ketum PA 212 Slamet Ma’arif sekaligus panitia acara reuni 212 memastikan acara reuni itu bukan kampanye dan kegiatan politik. Kegiatan ini nantinya akan dihadiri sejumlah tokoh.

“Kalau untuk bawa anak-anak, kan kita juga nggak bisa memastikan, nggak bisa melarang ibu bawa anaknya atau ibunya pengen dateng kemudian di rumah nggak ada orang. Tetapi ini bukan demonstrasi ini bukan kampanye, ini silaturahim, ini ngaji jadi nggak ada larangan,” ujar Slamet di d’Consulate Resto, Wahid Hasyim, Jakarta, Sabtu 1 Desember 2018.

Recent Posts

Kementerian UMKM Perkuat Ekosistem Usaha Lewat MikroDOTS di CFD Pontianak

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menyelenggarakan MikroDOTS (Desk on The…

32 menit yang lalu

Menag Luncurkan Logo Natal Kemenag 2025 di Acara Jalan Sehat Lintas Agama

MONITOR, Jakarta - Rangkaian Perayaan Natal Kementerian Agama (Kemenag) 2025 dibuka dengan Jalan Sehat Lintas…

2 jam yang lalu

Kemenperin dan BSN Perkuat IKM Batik Lewat Pemenuhan Standardisasi Produk

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus memperkuat daya saing industri kecil dan menengah (IKM) batik…

3 jam yang lalu

Interfaith Harmony Camp 2025 Ditutup dengan Penanaman Pohon dan Deklarasi

MONITOR, Bogor - Interfaith Harmony Camp 2025 ditutup dengan prosesi penanaman pohon dan pembacaan deklarasi…

4 jam yang lalu

PPG Melonjak 700 Persen, Menag: Kesejahteraan Guru Makin Baik

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar menyatakan bahwa kesejahteraan guru terus menunjukkan perkembangan…

6 jam yang lalu

Jalan Sehat Lintas Agama, Menag: Tanpa Kerukunan Semua Tidak Ada Artinya

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar memimpin acara sekaligus mengibarkan bendera start penanda…

6 jam yang lalu