BERITA

Ada Aksi Reuni 212, Rute Transjakarta Dialihkan

MONITOR, Jakarta – Melalui akun resmi media sosial, PT PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) mengalihkan rute koridor 1 dan 2

“INFO | Koridor 1: Blok M-Kota mengalami pengalihan rute terkait adanya massa di kawasan Monas dan untuk sementara tidak melewati Halte Monas dan Halte Bank Indonesia,” cuit akun @PT_TransJakarta, Minggu dini hari, 2 Desember 2018.

Hal itu dilakukan terkait gelaran Reuni Akbar 212 yang terpusat di Monas. Koridor 1 beroperasi dengan rute Terminal Blok M- Stasiun BRT Kota. Jalan yang dilewati oleh koridor tersebut adalah Jalan Sultan Hassanudin, Trunojoyo, Sisingamangaraja, Sudirman, MH Thamrin, Medan Merdeka Barat, serta Gajah Mada.

Koridor 2 dengan rute Terminal Pulogadung-Stasiun BRT Harmoni juga mengalami pengalihan rute. Untuk sementara, rute tersebut tak melewati halte yang berada di Atrium sampai Pecenongan.

Pengalihan juga berlaku untuk rute sebaliknya. “INFO | Koridor 2: Harmoni-Pulogadung mengalami pengalihan rute terkait adanya massa di kawasan Monas. Untuk sementara tidak melewati halte Monas s/d Kwitang,” cuit akun tersebut.

Adapun koridor dua beroperasi dengan rute Terminal Pulogadung-Stasiun BRT Harmoni. Jalan yang dilewati dengan rute tersebut adalah Jalan Perintis Kemerdekaan, Suprapto, Senen Raya, Pejambon, Medan Merdeka Timur, Veteran, dan berputar di Stasiun BRT Harmoni. Untuk rute sebaliknya, jalan yang dilalui adalah Jalan Medan Merdeka Barat, Medan Merdeka Selatan, Kwitang, Suprapto, hingga Terminal Pulogadung.

Acara Reuni Akbar 212 akan berlangsung di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat mulai pukul 03.00 WIB hingga 11.20 WIB pada Ahad, 2 Desember 2018. Panitia mengisi reuni ini dengan acara salat tahajud, salat subuh berjamaah, serta zikir dan salawat.

Juru bicara Persaudaraan Alumni 212 (PA 212), Novel Bamukmin, memperkirakan jumlah peserta yang akan menghadiri Reuni Akbar 212 sekitar 3-4 juta orang.

Recent Posts

Kemenhaj Buka Pelunasan Bipih Tahap II hingga 9 Januari

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah RI secara resmi mengumumkan pembukaan masa pelunasan Biaya…

30 menit yang lalu

ARMADA: Spirit Sociopreneur Jadi Solusi di Tengah Tekanan Ekonomi

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum Aliansi Rakyat Mahasiswa Anak Daerah (ARMADA), Aris Tama, menyoroti fenomena…

8 jam yang lalu

Miliki Private Pool, Probosiwi Resort Hotel Tawarkan Menginap Ekslusif dengan Keindahan Alam Kulonprogo

​MONITOR, Kulonprogo - Potensi wisata Kabupaten Kulonprogo Daerah Istimewa Yogyakarta terus menguat seiring dengan munculnya…

9 jam yang lalu

Menag Harap Rumah Ibadah Jadi Rumah Besar Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI, Nasaruddin Umar, mengistilahkan Indonesia sebagai "sekeping surga yang diturunkan…

10 jam yang lalu

Dirut Jasa Marga: Arus Lalu Lintas Meninggalkan Jabotabek Libur Tahun Baru 2026 Tercatat 311 Ribu Kendaraan

MONITOR, Jakarta - Direktur Utama Jasa Marga Rivan A. Purwantono menyampaikan bahwa arus lalu lintas…

14 jam yang lalu

Kemenimipas Komitmen Berantas Peredaran Narkoba Tanpa Pandang Bulu

MONITOR, Jakarta - Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) menegaskan komitmennya dalam memberantas peredaran narkoba di…

15 jam yang lalu