MEGAPOLITAN

Empat Orang Anggota DPRD DKI Hasil PAW Diambil Sumpah

MONITOR, Jakarta – Empat orang anggota DPRD DKI hasil dari Pergantian Antar Waktu (PAW), selasa (27/11), diambil sumpahnya di acara paripurna DPRD DKI Jakarta.

Keempat orang itu adalah, Mujahid Jamal dan Abdul Azis, keduanya dari Fraksi PPP menggantikan Abraham Lunggana alias Haji Lulung dan Riano P Ahmad. Lalu H. Suwaji Fachrurozi menggantikan Inggard Joshua dari Fraksi Nasdem serta Rahmatia Ayu Purpasari menggantikan Wahyu Dewanto dari Fraksi Nasdem.

Selain mengambil sumpah anggota DPRD DKI Jakarta, dalam acara paripurna juga mengambil sumpah Ichwan Jayadi dari Fraksi PPP sebagai Wakil Ketua DPRD Jakarta menggantikan posisi Haji Lulung.

“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai wakil ketua DPRD DKI Jakarta dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan dan berpedoman Pancasila dan UUD 1945,” demikian petikan sumpah jabatan Ichwan.

Ketua DPRD DKI, Prasetio Edi Marsudi mengucapakan terimakasih banyak kepada anggota dewan yang sudah tidak bersama-sama lagi menjadi wakil rakyat.

“Untuk teman-teman yang di PAW, saya ucapkan terimakasih banyak atas sumbangsih selama menjadi anggota dewan. Dan saya ucapkan selamat datang dan selamat bergabung kepada teman-teman dewan yang baru somoga kita dapat bekerjasama dengan baik,” ujar Pras panggilan akrabnya.

Recent Posts

IndoBuildTech dan GAFA 2025 Jadi Etalase Inovasi Industri Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus memperkuat kolaborasi dengan pelaku industri melalui penyelenggaraan IndoBuildTech Expo…

2 jam yang lalu

Udang Indonesia Kembali Diserap Pasar AS, Ekspor Naik 16,3 Persen

MONITOR, Jakarta - Pemerintah Indonesia menegaskan bahwa udang Indonesia kembali diterima masuk ke Amerika Serikat,…

5 jam yang lalu

Kemen PPPA Tetapkan RA Marhamah Labuhanbatu Jadi Satuan Pendidikan Ramah Anak 2025

MONITOR, Jakarta - Prestasi kembali diraih satuan pendidikan binaan Kementerian Agama. Raudhatul Athfal (RA) Marhamah…

6 jam yang lalu

Hari Bakti Kemenimipas Usung Tema ‘Satu Langkah, Satu Semangat, Satu Pengabdian untuk Bangsa’

MONITOR, Jakarta - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, membuka secara langsung kegiatan Kick Off Peringatan…

9 jam yang lalu

UIN Datokarama Siap Buka Prodi Teknik Sipil dan Elektro

MONITOR, Jakarta - Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama bersiap membuka dua program studi Teknik Sipil…

11 jam yang lalu

Mahfuz Sidik Ajak Generasi Muda Pelajari Dinamika Politik Global

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Mahfuz Sidik mengatakan, generasi…

17 jam yang lalu