SUMATERA

Stella Dia Tatung sayangkan Kasus Korupsi Bupati Pakpak Bharat

MONITOR, Lahat – Stella Dia Tatung, Calon Anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menyayangkan kasus Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK yang menjerat Bupati Pakpak Bharat, Remigo Yolanda Berutu, pada Minggu (18/11/2018) kemarin.

“Peristiwa ini kembali mencoreng dunia politik kita. Apalagi beliau kepala daerah yang harusnya menjadi panutan masyarakat. Ini menjadi pelajaran bagi kita semua,” ujarnya saat dihubungi wartawan, Selasa (20/11/2018).

Pengusaha yang maju dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini menegaskan korupsi adalah musuh bersama yang harus dilawan. Sikap memperkaya diri namun merugikan masyarakat luas tak perlu dilestarikan. Karena itu baginya tidak ada kata toleransi bagi perilaku korupsi. Ia pun mengajak masyarakat untuk tetap optimis dan menjaga kepercayaan dalam hidup bernegara.

“Terus terang saya agak terkejut mendengarnya. Sebab yang begini ini kan bisa memupus optimisme masyarakat. Selalu saja kita terenyuh mendengar kasus korupsi. Namun saya mengajak masyarakat Sumsel untuk tetap menjaga optimisme. Jangan kita suka menghujat tanpa memperbaiki keadaan,” beber Stella.

Daripada mengumbar hujatan tiada henti, Stella berpendapat akan lebih baik masyarakat mendidik generasi muda dengan baik agar terhindari dari perilaku serupa. “Seperti kata-kata bijak, lebih baik kita menyalakan lilin daripada mengutuk kegelapan,” pungkasnya.

Recent Posts

Sekjen Kemenag: Izin Prodi S3 UIN Pekalongan Segera Terbit

MONITOR, Jakarta - Sekjen Kementerian Agama M Ali Ramdhani berbagi kabar gembira bagi keluarga besar…

1 jam yang lalu

Karantina Lampung Tahan Ratusan Kilogram Daging Celeng

MONITOR, Lampung Selatan – Balai Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan (Karantina) Lampung menahan ratusan kilogram…

1 jam yang lalu

Digelar Serentak, 28 Ribu Jemaah Ikuti Launching Senam Haji Indonesia

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) menggelar Launching Senam Haji Indonesia. Kegiatan yang dipusatkan di…

3 jam yang lalu

Gelar Pesta Prestasi 2024, Kemenpora Berikan Penghargaan Bagi Kreativitas dan Prestasi Anak Muda Indonesia

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) kembali menyelenggarakan Pesta Prestasi…

4 jam yang lalu

Badan Kerohanian Kristen/Katolik Jasa Marga Rayakan Ibadah Paskah 2024 dengan Berbagi Kasih Sosial ke Panti Asuhan

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk, melalui Badan Kerohanian Kristen/Katolik (BKK) Jasa Marga,…

5 jam yang lalu

Hadiri Milad PKS, Ketua DPD RI: Silaturahmi Sesama Anak Bangsa

MONITOR, Jakarta - Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menghadiri Halal Bihalal dan Tasyakuran…

5 jam yang lalu