PENDIDIKAN

Rokhmin Dahuri dorong Profesional untuk Produktif hasilkan Karya Ilmiah

MONITOR, Bogor – Guru besar Institut Pertanian Bogor (IPB), Prof. Rokhmin Dahuri mengajak para peneliti, ahli dan profesional untuk memanfaatkan media dalam mendorong produktifitas menulis karya ilmiah.

“Saat ini banyak saluran media yang tersedia baik media publik maupun media sosial, namun ruang-ruang tersebut malah diisi oleh konten yang tidak substantif bahkan marak berita bohong atau hoaks,” ujarnya saat menjadi narasumber acara Boyh Camp dalam rangka peningkatan kemampuan penggunaan ArcGIS dalam mendukung one map policy, Badan Informasi Geospasial (BIG) bekerjasama dengan ESRI Indonesia di Hotel Mirah Bogor (24/10).

Menurut Rokhmin, perkembangan dan pemutakhiran ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) mendorong peningkatan keingintahuan masyarakat dalam segala hal terlebih sektor keilmuan.

“Sudah menjadi kewajiban moral bagi kita semua para ahli, ilmuan, peneliti, profesional untuk mari sama-sama memproduksi dan menyebarkan karya-karya ilmiah mencerdaskan masyarakat menuju bangsa yang maju, adil, dan bermartabat,” tambahnya.

Pakar Kelautan dan Perikanan tersebut menegaskan jika sebuah karya ilmiah juga menjadi bukti atas pengakuan profesi kehalian.

“Dengan produktif menghasilkan karya ilmiah, akan mendorong berbagai sikap positif diantaranya sikap ingin tahu, kritis, terbuka, objektif, menghargai orang lain, visioner, dan berani mempertahankan kebenaran,” tandas dosen kehormatan Mokpo National University Korea tersebut.

Recent Posts

Buka Diklat PPIH 2026, Menhaj Gus Irfan: Fokus Bahasa Arab dan Disiplin

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah resmi membuka Pendidikan dan Latihan (Diklat) Petugas Penyelenggara…

2 jam yang lalu

Wamenag Minta ASN Kemenag Hadir di Tengah Keberagamaan Umat

MONITOR, Garut - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi’i mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara…

5 jam yang lalu

Berkat SMKHP, Ekspor Udang Rp63,4 Miliar Lolos Masuk ke Amerika Serikat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menjamin keberterimaan ekspor ikan Indonesia di pasar…

7 jam yang lalu

LPTQ Kaltim Gelar Sertifikasi 125 Dewan Hakim MTQ di Balikpapan

MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan Sertifikasi Dewan Hakim…

9 jam yang lalu

Tito dan Dasco Rakor di Aceh, 12 Wilayah Belum Pulih Pascabencana

MONITOR, Jakarta - DPR RI kembali menyelenggarakan Rapat Koordinasi Satgas Pemulihan Pascabencana (Galapana) DPR dengan…

14 jam yang lalu

Menag Dukung STABN Raden Wijaya Jadi Institut, Tekankan Kematangan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar mendukung rencana transfornasi  Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri…

17 jam yang lalu