Sabtu, 20 April, 2024

Mbah Karto Tampil Terdepan saat Apel Pagi di Pra TMMD

MONITOR, Sleman – Kodim 0732/Sleman mengadakan Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sekuyung Tahap III di dusun Temuwuh Desa Balecatur Kecamatan Gamping Kabupaten Sleman, Senin (8/10/2018).

Dalam berlangsungnya kegiatan TMMD tersebut, terlihat seorang kakek yang biasa dipanggil Mbah Arjo Jaimin (90).

Usia tak luput mengurangi semangat kakek yang sudah hampir berusia satu abad ini. Semangatnya perlu diacungi jempol dalam mengikuti kegiatan TMMD.

Kakek yang sudah memiliki banyak cucu ini mengaku senang mengikuti kegiatan tersebut. Bahkan ia mengatakan jika tidak bekerja badan terasa capek dan pegal.

- Advertisement -

“Alhamdulillah saya masih sehat, apabila saya tidak bekerja badan malah terasa capek dan pegal-pegal, makanya setiap hari saya datang ke lokasi TMMD untuk bantu-bantu disana,” tutur Mbah Arjo.

Kepala Dusun Temuwuhj Bpk Bulana juga mengatakan bahwa Mbah Arjo selalu terlihat turut andil dalam pelaksanaan Pra TMMD.

“Mbah Arjo selalu datang dan tidak pernah absen mengikuti kegiatan setiap pagi dan pulang sore hari dari lokasi TMMD serta selalu turut bekerja bersama warga lainnya,” tuturnya.

Ia juga mengatakan, kegiatan seperti ini sangat penting yang nantinya bermanfaat bagi warga.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER