MONITOR, Sleman – Sesuai jadwal Minggu (07/10/2018) hari ini Pra Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) Reguler ke-103 Kodim 0732/Sleman di Desa Balecatur, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman mulai dilaksanakan.
Untuk tahap awal, dua item pekerjaan mulai disentuh dikerjakan oleh Anggota TNI dan Masyarakat, yakni pemecahan batu untuk pembuatan talud pekerjaan tersebut berada di Dusun Temuwuh, Desa Balecatur, Kecamatan Gamping.
Sebanyak 35 orang yang merupakan gabungan dari TNI dan warga setempat tampak berbaur memulai dua pekerjaan fisik tersebut. Direncanakan, meski ini proyek TMMD, jam kerja pengerjaan proyek fisik seperti layaknya pekerjaan proyek pada umumnya, yakni dimulai pukul 07.30 WIB dan sampai dengan selesai pukul 16.00 WIB.
Pasiter Kodim 0732/Sleman, Kapten inf Nugroho Agung T menjelaskan, jam kerja di pra TMMD tersebut dimaksudkan untuk mengejar target yang harus dirampungkan.
“Namun demikian di hari pertama hanya setengah hari. Untuk selanjutnya jam kerja seperti layaknya proyek umum,’’ jelasnya.
Warga masyarakat Desa Karang Tengah sangat antusias membantu mengerjakan talud tersebut sebab ketika musim hujan mengkhawatirkan, sehingga warga Desa Balecatur berharap agar segera selesai.
MONITOR, Tulungagung - Upaya Kementerian Agama dalam memperkuat tata kelola pendidikan pesantren memasuki tahap strategis…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Gilang Dhielafararez menegaskan bahwa penambahan aturan 'pengamatan…
MONITOR, Jateng - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memperkuat ekosistem rantai pasok industri…
MONITOR, Jakarta - Komandan Batalyon Yonif Para Raider 501/BY Divisi 2 Kostrad Letkol Inf I…
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Yahya Zaini menyoroti temuan adanya peserta…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) terus menyebar-luaskan hasil inovasi teknologi para penyuluh…