MEGAPOLITAN

Sebelum Musim Hujan, Anies Diminta Serius Urus Sungai

MONITOR, Jakarta – Ketua DPRD Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mengingatkan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, agar segera melakukan normalisasi kali di Jakarta sebelum musim penghujan datang.

Pras, panggilan akrabnya, mengatakan normalisasi kali kerap dilakukan pemerintahan sebelumnya.

“Meskipun belum sempurna, namun normalisasi kali sudah terlihat sebelum Anies duduk sebagai Gubernur Jakarta. Nah ini kan tinggal dilanjutkan saja,” ungkap Pras di Gedung DPRD Jakarta, di Bilangan Kebon Sirih Jakarta Pusat.

“Kalau dibilang belum sempurna ya mungkin ada yang kurang tapi kan kalau kebijakan yang baik diteruskan akhirnya jalan kan lebih baik ketimbang tak dijalankan,” sambungnya.

Pras pun mencontohkan keberadaan Kali Item yang menimbulkan bau tak sedap, namun bisa disulap sedemikian rupa hingga baunya tak tercium saat perhelatan Asian Games berlangsung.

“Nah, untuk Kali Item kan penanganannya instan karena menghadapi Asian Games. Saya berharap setelah perhelatan Asian Games Kali Item diberlakukan tidak lagi instan. Mungkin bisa dikeruk atau cara lainnya. Begitu pun untuk sungai-sungai lainya? Sebaiknya dikeruk karena alat dan orang-orangnya sudah ada tinggal digerakkan saja,” pungkasnya.

Recent Posts

Mahfuz Sidik Prediksi Rentetan Peristiwa Tak Terduga di Politik Global

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Mahfuz Sidik Indonesia mengatakan, pemerintah Indonesia…

39 menit yang lalu

HAB-80 Kemenag di Ciamis, Doakan Indonesia Damai dan Maju

MONITOR, Jakarta - Jelang Pukul 19.00 Stadion Galuh Ciamis sudah mulai ramai. Masyarakat berpakaian gamis…

5 jam yang lalu

Wajah Baru Pelatihan Petugas Haji 2026, Disiplin dan Profesional

MONITOR, Jakarta - Pelatihan dan Pendidikan (Diklat) Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Tahun…

6 jam yang lalu

Kemenag Cairkan BSU 2025 untuk 211 Ribu Guru Madrasah Non ASN

MONITOR, Jakarta - Kabar baik datang dari Kementerian Agama di awal 2026. Bantuan Subsidi Upah…

10 jam yang lalu

Adik Jadi Tersangka KPK, Ketum PBNU Pastikan Tak Intervensi Kasus Haji

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan Eks Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil…

24 jam yang lalu

Gus Yaqut Tersangka Kasus Kuota Haji, Kuasa Hukum: Kami Hormati Proses Hukum di KPK

MONITOR, Jakarta - Penasihat hukum mantan Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas (Gus Yaqut), angkat…

1 hari yang lalu