MEGAPOLITAN

Restu DPRD Hambat Pengajuan PMD BUMD DKI

MONITOR, Jakarta – Kalangan DPRD Jakarta ternyata belum merestui permintaan beberapa BUMD yang meminta suntikan dana lewat Penyertaan Modal Daerah (PMD). Para politisi Kebon Sirih menilai pengajauan dana PMD oleh BUMD belum melalui kajian komprehensif.

“Kami belum bisa memastikan apakah pengajuan PMD itu bisa disetujui atau tidak karena kami belum melihat kajian yang melatar belakagi pengajuan PMD tersebut,” ungkap anggota Badan Anggaran (Banggar) Pandopan Sinaga dalam rapat Bangar DPRD Jakarta di Gedung DPRD Jakarta, Selasa, (29/8).

Disebutkan Pandopan, para BUMD melalui Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) mengajukan PMD dengan mengambil sisa lebih anggaran (silpa) sebesar Rp 11 triliun dari jumlah silpa 2017 yang jumlahnya mencapai Rp 13 Triliun.

“Bagi kami tak masalah kalau PMD itu diambil dari dana silpa. Tapi itu tadi dasar hukum dan kajianya itu harus jelas dulu,” ungkapnya.

Oleh karenanya, politisi PDI Perjuangan ini pun mengatakan, agar pembahasan Penyertaan Modal Daerah, kembali dibahas dalam rapat-rapat per komisi di DPRD lantaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) masih banyak membutuhkan anggaran.

“Saya masih konsisten untuk PMD ini, kita drop saja untuk di bahas perkomisi, karena pihak SKPD banyak membutuhkan,” jelasnya

Sebelumnya pimpinan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) yang dikepalai Sekretaris Daerah, Saefullah menjelaskan, Pengajuan PMD Rp 11 triliun untuk delapan BUMD ini untuk menunjang BUMD agar lebih efektif.

Salah satunya adalah menunjang program DP Nol Persen oleh PD Sarana Jaya dan rusun oleh Jakarta Propertindo demi memberikan hunian layak bagi masyarakat.

Recent Posts

Kemenag Siapkan Program Pesantren Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini menyiapkan program pesantren ramah lingkungan. Terobosan ini menjadi…

5 jam yang lalu

Partai Gelora: Indonesia Bisa Berselancar Dalam Kebijakan Tarif Dagang Trump

MONITOR, Jakarta - Dalam perdagangan internasional dan geoekonomi, setiap negara biasanya fokus pada kepentingan nasionalnya…

5 jam yang lalu

Dukungan Pertachem Dalam Hilirisasi Industri Strategis Nasional Menuju Swasembada Energi

MONITOR, Jakarta - Sebagai bagian dari komitmen nasional menuju swasembada energi dan penguatan industri hilir…

6 jam yang lalu

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

12 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

14 jam yang lalu

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

17 jam yang lalu