BERITA

Berseragam Orange, Satpol PP Tampil Beda Amankan Asian Games

MONITOR, Jakarta – Penampilan berbeda ditunjukan oleh aparat Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta dalam mengamankan pesta olah raga Asian Games 2018. Penampilan seragam yang dikenakan aparat penegak peraturan daerah (perda) tersebut mengenakan seragam berwarna orange.

Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Yani Wahyu mengatakan, perubahan seragam Satpol PP ini untuk memberikan kesan humanis kepada Masyarakat yang selama ini terkesan menyeramkan.

“Seragam warna orange ini, memamg seragam khusus yang kami pakai khusus untuk mengamankan Asian Games 2018 di lima wilayah Jakarta,” kata Yani Ditemui MONITOR, Selasa (21/8).

Ia mengungkapkan, seragam mirip kaos ‘Turn Back Crime’ milik kepolisian ini sengaja didesain langsung olehnya untuk memunculkan warna baru agar seragam satuan polisi pamong praja lebih cerah dan lebih menarik lagi.

“Itu saya yang memilih warna dan mendesain, khusus untuk perhelatan Asian Games ini, ada tulisannya ‘region law enforcement’ yang berarti penegak keamanan daerah,” ungkapnya.

Seragam orange milik Satpol PP DKI Jakarta ini pun mendapat tanggapan positif dari masyarakat. Salah satunya adalah warga kelurahan Cipinang Muara, Imanuddin (50) mengatakan, dengan penampilan yang lebih ‘ngejreng’ para petugas Satpol PP terlihat sangat menarik.

Ia pun menilai Satpol PP DKI Jakarta saat ini sangat banyak menunjukan perubahannya. Di bawah kepemimpinan Yani, sudah jarang ditemukan Tindakan Preventif yang dilakukam Satpol PP.

“Satpol PP menarik sekarang, saya juga lihat, kebetulan saya aktif di lingkungan, Satpol PP sekarang lebih mengedepankan dialog-dialog kepada masyarakat,” tandasnya.

Recent Posts

Kemenag Sampaikan Turut Berduka Atas Musibah di Gontor

MONITOR, Magelang - Direktur Pesantren Kemenag RI, Basnang Said, menyampaikan duka cita yang mendalam atas…

1 jam yang lalu

Kemenperin Latih Generasi Muda Minati Industri Kreatif

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian berperan aktif dalam upaya pengembangan sumber daya manusia (SDM) yang…

3 jam yang lalu

Kementan Dorong Hilirisasi Sarang Burung Walet Nasional

MONITOR, Yogyakarta - Kementerian Pertanian memperkuat strategi hilirisasi sarang burung walet (SBW) nasional sebagai upaya…

4 jam yang lalu

Menag Minta Siapkan Layanan Prima untuk Jemaah Haji 2025

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar meminta seluruh jajaran Kementerian Agama menyiapkan layanan prima…

6 jam yang lalu

Momentum Bersejarah! Institut Nalanda dan Rajamangala University Luncurkan Program Ph.D Global Buddhism

MONITOR, Jakarta - Institut Nalanda Jakarta bersama Rajamangala University of Technology Krungthep (RMUTK), Thailand, resmi…

8 jam yang lalu

LPDB Sosialisasikan Program Koperasi Desa Merah Putih

MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) terus memperkuat komitmennya dalam mendorong penguatan ekonomi…

9 jam yang lalu