Wakil Ketua DPR RI periode 2014-2019, Fadli Zon (dok; Rangga/Monitor)
MONITOR, Jakarta – Ustadz Abdul Somad (UAS) telah menolak usulan pencalonan dirinya sebagai cawapres Prabowo. Keputusan itu ia lontarkan usai mendengar hasil Ijtima’ para ulama nasional.
Kendati wacana tersebut diurungkan, Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto rupanya tetap ingin menemui ustadz kondang itu dan berbincang terlebih dulu mengenai rekomendasi yang diputuskan ulama. Hal ini diungkapkan Wakil Ketua Umum DPP Gerindra Fadli Zon.
“Baik dari Pak Prabowonya maupun Ustad Abdul Somad, kita ingin bertemu dengan beliau supaya kenal dong kan ini direkomendasikan,” kata Waketum Gerindra Fadli Zon di Kantor DPP PKS, Jl Tb Simatupang, Jakarta Selatan, Senin (30/7).
Namun, perihal apa yang menjadi hal paling mendasar mengapa memperhitungkan nama UAS yang direkomendasikan oleh Ijtimak itu. Fadli mengatakan, hal tersebut tidak menjadi persoalan. Sebab, menurutnya, pilihan tersebut pasti telah melalui kesepakatan di partai koalisi.
“Ya kalau itu disepakati oleh partai-partai koalisi kenapa tidak gitu ya. Ini kan mekanisme yang tadi disampaikan oleh Pak Prabowo itu kan mekanisme partai, karena memang partai politik lah yang mencalonkan presiden dan wakil presiden,” tutur Wakil Ketua DPR RI tersebut.
Wakil Ketua DPR RI ini menegaskan, pihaknya ingin mendengar visi dan misi yang dimiliki UAS jika berkesempatan bertemu. Ia berharap pertemuan tersebut dapat dilangsungkan dalam waktu dekat.
“Jadi kalau misalnya besok Pak Ustad Abdul Somad bisa (bertemu) ya kita ingin silaturahim dulu, mendengarkan pandangan-pandangannya seperti apa, pemikiran-pemikiran seperti apa. Direncanakan besok, tapi nanti kita lihat lagi jadwalnya,” beber Fadli.
MONITOR, Jakarta - Operasi pencarian korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten…
MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang juga menjabat sebagai Kepala Badan…
MONITOR, Sumatera Barat - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meresmikan Klinik UMKM Bangkit…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama melalui Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (PUSPENMA), Sekretariat…
MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai negara kepulauan dengan potensi sumber daya laut terbesar di dunia…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XIII DPR RI Rieke Diah Pitaloka menegaskan bahwa tindak pidana…